Segera Tayang! Inilah Deretan Film Drama Korea di Tahun 2022, Banyak Tokoh Favorit

2 Desember 2021, 08:23 WIB
Ini link nonton Analog Trip NCT 127: Escape From Magic Island episode 4 yang menceritakan ada misi yang harus diselesaikan. /YouTube/SM Entertainment//

 

HALOYOUTH - Drama Korea atau Drakor sudah siap menemani awal tahun para pecinta film drama berkualitas.

Drama Korea banyak digandrungi oleh banyak kalangan terutama kaula muda hingga drama berkualitas ini selalu menyuguhkan alur dan konflik yang sangat menghipnotis.

Selain itu, para tokoh Drakor dengan parasnya sering kali menjadi alasan para kaula muda menyukainya.

Baca Juga: Siap Rilis di Bioskop, Intip Cerita dari Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas

Tentunya, Drakor di tahun 2022 ini tak kalah menarik dari tahun-tahun sebelumnya. Bahkan, Drakor kali ini banyak dibintangi oleh para tokoh populer.

Berikut adalah deretan Drama Korea yang akan menghiasi di tahun 2022 seperti telah haloyouth.com rangkum dari berbagai sumber.

1. Why Oh So Jae

Drama Korea berjudul Why Oh So jae ini akan tayang pada Maret 2022.

Drama Korea bergenre hukum ini dibintangi oleh Hwang In-yeop, Seo Hyun-jin, Bae In-hyuk, serta Heo Joon-ho.

Drakor ini menceritakan tentang Hyu-jin sebagai seorang pengacara dengan karakter yang penuh emosi dan ia dipertemukan dengan gadis cantik di jurusan hukum yakni Hwang In-Yeop.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Keluarga Indonesia, Bisa Menjadi Referensi Untuk Menemani Libur NATARU 2021

2. A Bussines Proposal

Drama Korea yang diadaptasi dari Webtoon ini akan tayang pada Maret 2022.

Drama ini mengisahkan tentang Chaebol yang diperankan oleh Kim Se-Jung yang kencan buta dengan seorang CEO yang diperankan oleh Ahn Hyo-Seop di perusahaan miliknya.

3. Island

Drama Korea yang satu ini telah menjadi perbincangan hangat lantaran adanya tokoh menggemaskan yakni Cha Eun-woo.

Baca Juga: Bikin Tegang! Inilah 5 Rekomendasi Film Psikopat Indonesia, Nomor Tiga Jalan Ceritanya Paling Sadis

Selain Cha Eun-woo, Drama Korea yang diangkat dari Webtoon ini terdapat tokoh menarik seperti Kim Nam-gil, Lee Da-hee hingga Sung Joon.

Drama Korea yang dikabarkan akan tayang pada awal tahun 2022 ini menceritakan tentang pertarungan manusia dengan kekuatan jahat yang akan menghancurkan kemanusiaan.

4. Crazy Love

Drama Korea yang dikabarkan akan tayang pada awal tahun 2022 ini dibintangi oleh Kim Jae-wook dan Krystal.

Baca Juga: Jangan Sampe Terlewat! Inilah 5 Daftar Film dengan Rating Tinggi, Kamu Wajib Nonton

Kim Jae-wook yang diperankan sebagai No Go-jin merupakan seorang CEO genius yang memiliki sekretaris cantik Lee Shin-ah yang diperankan oleh Krystal.

Setelah mengetahui dirinya yakni No Go-jin menjadi target pembunuhan, sang CEO genius ini berpura-pura amnesia.

Sedangkan sang sekretaris yang pendiam itu akan mengubah hidupnya setelah ia mengetahui bahwa umur ia tak akan panjang.

Itulah Drama Korea berkualitas yang akan tayang pada awal tahun 2022, selamat menonton sobat.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Beragam Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler