Segera Tayang, Ini Sinopsis Film Keluarga Cemara 2 yang Dibintangi Ringgo Agus Rahman dan Nirina Zubir

22 Juni 2022, 04:21 WIB
Sinopsis Film Keluarga Cemara 2 / Tangkap layar YouTube / Visinema Pictures /

HALOYOUTH - Sinopsis film Keluarga Cemara 2 belakangan ini banyak dicari orang, untuk mengetahui gambaran dari cerita film yang akan tayang pada 23 Juni 2022 mendatang di bioskop.

Film Keluarga Cemara 2 sendiri merupakan film drama hasil produksi Visinema Pictures, sekaligus sekuel dari Keluarga Cemara yang telah tayang pada tahun 2019 lalu.

Naskah Keluarga Cemara 2 digarap oleh M. Irfan Ramli, dan Anggia Kharisma yang merupakan penggarap dari seri pertama juga menjadi produser dalam sekuel kedua ini.

Baca Juga: Nonton Film Pertaruhan The Series Episode 1 2 3 4 5 Disini Bukan Tiktok atau Telegram, Tinggal Klik Link Ini

Selain itu film Keluarga Cemara 2 yang disutradarai oleh Ismail Basbeth ini juga dibintangi komedian kondangan Ringgo Agus Rahman dan aktris ternama Nirina Zubir.

Dalam film yang bercerita tentang hubungan sebuah keluarga yang rancu ini, komedian Ringgo Agus Rahman berperan sebagai Abah, dan Nirina Zubir berperan sebagai Emak.

Daripada penasaran dengan alur ceritanya, mari simak bersama sinopsis film Keluarga Cemara 2 sebagaimana telah dirangkum Haloyouth.com dari berbagai sumber.

Melanjutkan cerita Keluarga Cemara pertama, film ini bermula dari Abah yang baru saja mendapatkan sebuah pekerjaan baru untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.

Baca Juga: Film Bukan Cinderella Diangkat dari Cerita Wattpad, Berikut Sinopsis Lengkapnya, Diperankan Fujianti Utami

Namun pekerjaan baru yang didapatkan Abah mengandung resiko yang sangat besar, dan berdampak pada keharmonisan keluarganya bersama Emak serta anak-anaknya.

Dengan pekerjaan yang baru didapatkannya tersebut, Abah jadi tidak memiliki banyak waktu luang untuk dihabiskan bersama dengan istri dan juga anak-anak itu.

Di sisi lain, ke tiga anak Abah dan Emak yang sedang berada di masa-masa pertumbuhan, membutuhkan perhatian dari orangtuanya terutama dari sosok ayah.

Euis yang diperankan oleh Adhisty Zara merupakan anak Abah yang pertama, dirinya sedang di posisi kasmaran dan sangat membutuhkan pengawasan lebih dari sang ayah.

Baca Juga: Poster Drama Korea Anna Tampilkan Empat Karakter Utama yang Menegangkan

Selain itu, Ara yang diperankan oleh Widuri Puteri sedang berada dalam masa-masa mencari jati diri dan sangat suka mengeksplorasi hal-hal baru dalam hidupnya.

Sedangkan anak Abah terakhir bernama Agil yang diperankan Niloufer Bahalwan, berada dalam fase golden age atau masa emas pada sang anak dalam tahap pertumbuhan.

Dengan kesibukan Abah yang sangat padat, Emak menegaskan suaminya tersebut agar bisa meluangkan waktunya demi memberikan perhatian kepada anak-anak mereka.

Di samping memberikan penegasan, Emak juga mencoba peruntungan dengan membuka usaha agar bisa membantu Abah dalam mencari nafkah untuk keluarganya.

Baca Juga: Bukan Cinderella Tayang di Sini, Berikut Lengkap Jadwal dan Sinopsis, Kisah Benci Jadi Cinta Dibintangi Fuji

Dengan keputusan Emak yang membuka usaha tersebut membuat dirinya juga kehilangan sedikit waktu luang untuk mengurus ke tiga buah hatinya itu.

Permasalahan muncul ketika anak-anak dari Abah dan Emak mencoba untuk menyibukkan dirinya masing-masing, karena kurangnya perhatian dari ke dua orang tua mereka.

Mampukah Abah dan Emak mengatasi masalah yang terjadi pada lingkaran keluarganya?? Agar tidak penasaran, tonton langsung filmnya pada 23 Juni 2022 nanti di bioskop.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler