Trending di Twitter, Intip Perjalanan Karier Lisa Blackpink Hingga Jadi Idol K-Pop Terkenal di Dunia

- 5 Oktober 2021, 21:37 WIB
Lisa Blackpink
Lisa Blackpink /Screenshot Instagram.com/lalalalisa_m/

HALOYOUTH - Diluar hiruk pikuk mengenai tuduhan ketidakadilan yang kerap di alami Lisa di manajemen YG Entertainment, taukah kamu bagaimana cara Lisa bisa menjadi seperti sekarang? Yuk baca ceritanya.

Nama asli Lalisa Manoban atau Prapinya Manoban, lahir di Bangkok, 27 maret 1997 berzodiak aries. Lisa adalah anak tunggal yang mengikuti audisi YG Entertainment pada tahun 2010 dan menjalani training selama 5 tahun.

Lisa sudah 10 tahun tinggal di Korea Selatan, saat-saat yang diingat Lisa saat pertama kali ke Korea Selatan adalah ketika pertama kali di ruang dance sebagai seorang gadis baru, semua orang berdiri di baris.

Baca Juga: Lisa Blackpink Dipaksa Absen di Paris Fashion Week , Fans Ngamuk di Twitter: Agensi Pilih Kasih!

Lisa harus memperkenalkan diri, dan tantangan yang paling penting adalah perbedaan bahasa, itu sulit karena Lisa tidak bisa berkomunikasi.

Memang tak sulit mengakui bahwa Lisa Blackpink memiliki paras atau visual yang mempesona serta kemampuan dance yang swag.

Gadis berdarah Thailand ini memulai debut bersama Blackpink pada tahun 2016, dan di tahun 2021 Lisa sukses memulai debut solonya dengan lagu berjudul “LALISA” yang sesaat sudah mencapai 239 jt penayangan hanya dalam waktu 3 minggu, kesuksesan Lisa sebagai idol di Korea Selatan tak lepas dari dukungan keluarga serta para penggemarnya. 

Baca Juga: 6 Film Terbaik Indonesia Disajikan di Netflix Cocok untuk Temani Akhir Pekan

Beberapa minggu yang lalu, untuk pertama kali Lisa melakukan interview ekslusifnya di Thailand bersama Woody, dalam moment tersebut Lisa menjelaskan bahwa kesuksesannya tidak datang secara instan, banyak tantangan yang semuanya menantang, salah satunya adalah dia harus hidup sendiri dan harus membuat keputusan sendiri yang sebelumnya belum pernah ia lakukan.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x