Pencipta Lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet Minta Maaf Soal Lagunya yang Tuai Kontroversi

- 19 Agustus 2022, 15:19 WIB
Pencipta lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet
Pencipta lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet /Tangkapan layar YouTube TAMA HALU 008/

HALOYOUTH – Lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet menjadi viral beriringan dengan lagu Ojo Dibandingke yang dibawakan oleh Farel Prayoga di Istana Negara pada Upacara Kemerdekaan RI ke-77.

Namun, lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet viral lantaran menuai kontroversi.

Lagu tersebut ternyata memunculkan protes dari banyak pihak karena nama Joko Tingkir di dalam lagunya.

Disebutkan bahwa Joko Tingkir adalah nama kebesaran di Jawa. Ia merupakan seorang ulama dan tokoh pendidi kerajaan Islam Pajang.

Baca Juga: Lirik Lagu Ojo Dibandingke yang Dinyanyikan Farel Prayoga Usai Upacara HUT RI ke-77 Dihadapan Presiden Jokowi

Pencipta lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet mengaku tidak tahu menahu atas informasi tersebut.

Ia pun lantas meminta maaf atas lirik lagu yang ditulisnya dengan membawa nama Joko Tingkir tersebut.

"Assalamualaikum di video kali ini, dan di kesempatan kali ini izinkan saya untuk meminta maaf yang sebesar-besarnya pada masyarakat Lamongan pada pihak tersinggung dan tidak berkenan karena telah membuat lirik menggunakan nama Joko Tingkir," ungkap pencipta lagu Joko Tingkir Ngombe Dawet, seperti dikutip Haloyouth.com dari YouTube TAMA HALU 008, Jumat, 19 Agustus 2022.

Pria tersebut menyatakan bahwa dirinya sama sekali tidak mengetahui latar belakang nama Joko Tingkir.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: YouTube TAMA HALU 008


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x