Bermakna Sebuah Peringatan, Inilah Arti Mimpi Tentang Mandi Menurut Primbon Jawa

- 30 September 2022, 16:09 WIB
Ilustrasi mimpi tentang mandi
Ilustrasi mimpi tentang mandi /Pixabay/ErikaWittlieb /

HALOYOUTH - Simak penjelasan di bawah ini mengenai empat arti mimpi tentang mandi menurut Primbon Jawa, dari pertanda sebuah peringatan untuk menjalani kehidupan.

Dalam Primbon jawa, mimpi tentang mandi memiliki banyak makna. Mimpi seperti ini memiliki penafsiran yang berbeda tergantung tempat mandinya.

Sebuah mimpi seringkali dianggap sebagai bunga tidur semata, tapi beda halnya dengan penafsiran Primbon Jawa yang setiap mimoi mempunyai makna masing-masing.

Sebuah mimpi juga bisa menjadi pertanda akan adanya sesuatu yang baik atau menggembirakan hingga kabar yang tidak menyenangkan atau buruk.

Baca Juga: Arti Mimpi Tentang Bukit Menurut Primbon Jawa, Pertanda Buruk?

Sebagian dari kalian mungkin pernah mengalami mimpi tentang mandi, menurut Primbon Jawa mimpi ini bisa berarti baik dan juga buruk.

Lebih lengkapnya berikut 4 arti mimpi tentang mandi menurut Primbon Jawa, dilansir Haloyouth.com dari berbagai sumber.

1. Mimpi Mandi di Sumur

Mimpi mandi di sumur dipercaya merupakan pertanda bahwa keinginan atau impian akan sulit tercapai, akan tetapi bukan berarti tidak mungkin.

Baca Juga: 6 Arti Mimpi Tentang Hantu Kuntilanak dan Pocong Menurut Primbon Jawa

Maka dari itu, kita harus berusaha semaksimal mungkin tanpa kenal putus asa, karenanya perlu bekerja keras, ulet serta bersikap pantang menyerah.

2. Mimpi Sedang Mandi di Masjid

Mimpi seperti ini dimaknai sebagai pertanda bahwa anda sedang diingatkan oleh tuhan untuk menunaikan ibadah, bukan hanya sekedar di rumah tapi juga di masjid.

3. Mimpi Mandi di Kamar

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Seputar Kuku Jemari Menurut Primbon Jawa, Benarkah Pertanda Buruk?

Dipercaya bahwa mimpi semacam ini adalah pertanda bahwa anda menerima amanah untuk menyimpan sebuah rahasia dari orang lain.

Bila anda berhasil menjalankan amanah ini maka rezeki akan menanti anda, baik itu berupa kenaikan jabatan atau kenaikan gaji.

Sebaliknya, jika anda gagal menjalankan amanah ini maka itu suatu ciri kegagalan, dan anda akan kehilangan sesuatu. Entah itu kehilangan kepercayaan atasan atau bahkan pekerjaan.

4. Mimpi Mandi di Laut.

Baca Juga: Tidak Selalu Baik! Inilah 5 Arti Mimpi Memakai Lipstik Menurut Primbon Jawa

Arti mimpi mandi di laut hampir sama dengan mimpi mandi di sumur, yaitu pertanda bahwa keinginan atau impian akan sulit tercapai, akan tetapi bukan berarti tidak mungkin.***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x