Jangan Marah Saat Suami Tidur Usai Berhubungan Intim, Istri Wajib Coba Lakukan Tips Ala dr Aisah Dahlan Ini

- 8 November 2022, 17:43 WIB
Ilustrasi Berhubungan Intim
Ilustrasi Berhubungan Intim /pixabay/

HALOYOUTH - Setiap pasangan suami istri tentunya menginginkan kehidupan rumah tangga yang harmonis dalam banyak aspek, termasuk soal hubungan intim.

Hubungan intim antara suami dan istri sudah seharusnya bisa dikomunikasikan dengan baik demi membahagiakan pasangan satu sama lain.

Sayangnya, beberapa masalah kadang terjadi seperti misalnya sang istri merasa diabaikan karena biasanya suami tidur usai berhubungan intim.

Terkait hal itu, dr Aisah Dahlan memberikan tips ampuh untuk menyelesaikan persoalan tersebut khususnya jika suami tertidur setelah berhubungan seks.

Baca Juga: Berapa Suhu Normal Bayi? Cek Cara Atasi Demam pada Bayi dan Balita

Seperti diketahui, dr Aisah Dahlan atau yang juga sering disebut ustadzah Aisyah Dahlan merupakan seorang dokter sekaligus praktisi neuro parenting.

dr Aisah Dahlan dalam kontennya pun sering membahas tentang kesehatan atau seputar keluarga, namun dilihat dari perspektif yang berbeda. Misalnya, dilihat dari perspektif keislaman atau kerohanian.

Selain itu, dr Aisah Dahlan juga sering mengisi acara-acara seminar baik secara daring (online) maupun luring (offline) membagikan ilmunya.

Adapun dalam satu momen dr Aisyah Dahlan membagikan tips seputar edukasi seks terhadap para istri.

"Sembilan puluh lima persen pria habis hubungan intim tertidur," kata dr Aisah Dahlan seperti dikutip Haloyouth.com dari akun TikTok @berumahtangga pada Selasa 8 November 2022.

Baca Juga: Jangan Bingung, Ini Cara Mengatasi Diare pada Bayi yang Baru Lahir

Bukan tanpa alasan, dr Aisah Dahlan menyebut bahwa saat berhubungan intim pria mengeluarkan hormon bahagia yang dinamakan endorfin.

Bahkan sensasi yang dirasakan pria ketika mengeluarkan hormon tersebut mirip dengan efek seseorang menggunakan heroin atau yang biasa disebut 'fly'.

Rasa nikmat dan bahagia itu tentunya didapatkan suami usai berhubungan intim dengan istrinya.

Dengan begitu, tidak butuh waktu lama bagi para suami secara otomatis akan tertidur pulas setelahnya.

Kesalahpahaman yang seringkali terjadi adalah sang istri tidak mengerti akan hal itu sehingga dirinya kesal dan merasa suaminya kurang perhatian.

Baca Juga: Ketahui Gejala dan Penyebab Diare pada Bayi Anda

"Sudah, Bu. Jangan dicubit (suaminya). Dia sedang menikmati kebahagiaan," ucap dr Aisah Dahlan.

Daripada marah, dr Aisah justru menyarankan para istri untuk coba mengelus-elus sang suami sambil didoakan dengan kalimat-kalimat yang baik.

Tindakan istri mengelus tubuh suami saat tidur usai berhubungan intim sangat dianjurkan karena bisa menambah keharmonisan kehidupan rumah tangga.

Apabila istri marah dan mencubit atau sedikit memukul sang suami, hal itu justru terekam di alam bawah sadarnya bahwa istrinya tidak bisa memuaskan dengan baik.

Baca Juga: Simak Baik-Baik, Ini Gejala Sindrom Bayi Mendengus yang Perlu Papa Mama Tahu

Dengan melakukan tips ala dr Aisah Dahlan tersebut, semoga hubungan suami istri bisa menjadi lebih membahagiakan dan harmonis.***

Editor: Muhammad Jejen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah