Waspada! Hadapi Lakshya Sen Pertama Kali, Anthony Ginting Siapkan Strategi Ini di Babak 16 Besar German Open

10 Maret 2022, 12:04 WIB
Anthony Sinisuka Ginting/ tangkap layar kanal YouTube Djarum Badminton/ /

HALOYOUTH - Tunggal putra nomor 5 dunia Anthony Sinisuka Ginting akan menghadapi bocah ajaib asal India yaitu Lakshya Sen di babak 16 besar German Open 2022.

Sebelumnya Anthony Ginting di ronde 1 atau babak 32 besar berhasil mempercundangi tunggal putra veteran asal Spanyol yaitu Fablo Abian dengan straight game.

Pada gim pertama, Ginting diberi perlawanan yang lunak oleh Fablo Abian. Hal itu pun dimanfaatkan oleh Ginting dengan mengamankan gim tersebut dengan perolehan poin 21-14.

Kemudian di gim kedua, Fablo Abian memberikan perlawanan bahkan sempat unggul dari Ginting. Namun Ginting dengan kesabarannya berhasil menyudahi perlawanan Fablo Abian dengan poin 23-21.

Usai pertandingan, Anthony Ginting mengungkapkan bahwa Ia sempat kesulitan di gim kedua akibat masuk kedalam tempo permainan lawan.

"Kemarin pertandingan cukup ketat, terutama di gim kedua. Kendalanya saat itu saya masuk ke tempo permainan lawan. Jadi lawan bisa berkembang dalam permainannya. Setelah tertinggal, saya coba untuk lebih bermain dengan tempo permainan menyerang,"ungkap Anthony Ginting seperti dikutip Haloyouth.com dari Antara pada Kamis, 10 Maret 2022.

Baca Juga: Anthony Sinsisuka Ginting Pastikan Melaju 16 Besar, Tunggal Putra Satu Ini Gagal

Meski mengalami kesulitan di gim kedua, namun Ginting tetap mensyukuri karena berhasil menang dan tidak cedera.

"Puji Tuhan bisa main dengan baik dan tanpa cedera,"kata Ginting.

Di ronde 2 atau 16 besar, Anthony Ginting harus meladeni tunggal putra India yaitu Lakhsya Sen.

Meski usianya baru 20 tahun, akan tetapi Lakhsya sen bukan lah lawan yang bisa dipandang sebelah mata.

Pada gelaran India Open awal tahun lalu, Lakshya Sen berhasil keluar sebagai juara usai menumbangkan sang juara dunia Loh Kean Yew dengan skor 24-22, 21-17.

Tunggal putra India berperingkat 12 dunia tersebut di babak 32 besar berhasil mengalahkan wakil Thailand yaitu Wangcharoen dengan straight game 21-6, 22-20.

Baca Juga: 3 Wakil Indonesia Ini Berhasil Menuju Babak Selanjutnya German Open 2022

Anthony Ginting pun tetap mewaspadai perlawanan dari Lakshya Sen. Sebab, ini merupakan pertemuan pertama keduanya.

Tunggal putra Indonesia berusia 25 tahun tersebut menyiapkan strategi untuk mengatasi perlawanan Lakshya Sen.

Ginting menuturkan bahwa Ia akan lebih fokus pada persiapannya terlebih dahulu.
Selanjutnya mempelajari pola permainan Lakshya Sen dengan melihat video pertandingan sebelumnya.

"Saya belum pernah bertemu dia. Jadi coba buat lebih fokus ke persiapan diri sendiri dulu saja. Sambil nanti pelajari video-video main dia di pertandingan sebelumnya," tutur Ginting.

Anthony Ginting akan berhadapan dengan Lakshya Sen pada Kamis, 10 Maret 2022, pukul 23.30 WIB.***

Editor: Adi Riyadi

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler