Ranking BWF Tunggal Putra Lee Zii Jia Naik Kudeta Anthony Ginting, Netizen Kecewa.....

23 Mei 2022, 21:20 WIB
Ranking BWF Tunggal Putra Lee Zii Jia Naik /Twitter Bhulukhuduk TV/

HALOYOUTH-Setelah Menjuarai Thailand Open 2022, ranking BWF Lee Zii Jia diprediksi akan mengalami kenaikan.

Lee Zii Jia menang di laga final Thailand Open atas wakil China Li Shi Feng dengan skor 17-21, 21-11, 23-21,

Perolehan Kenaikan posisi Lee Zii Jia jadi ancaman tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting.

Sementara Pebulutangkis tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo turun dua strip ke posisi 46.

Prediksi turunnya posisi tunggal putra Indonesia di upload lewat akun Twitter @Bhulukuduk TV pada hari Senin 23 Mei 2022.

Baca Juga: Ranking BWF Ganda Putra Usai Thailand Open 2022, Hoki-Kobayashi Kudeta Ahsan-Hendra, Marcus-Kevin.....

Akibatnya prediksi menurunnya posisi Pebulutangkis tunggal putra Indonesia banyak netizen yang kecewa.

"Mens Single kita disalip Malaysia,"komentar akun @Bintang...

"Seharusnya Mens Single kita Memasukan golden-golden age 24-29 tapi malah menurun, sedih,"timpal komentar akun @Bintang.

Komentar netizen lainnya ada yang bangga kepada Lee Zii Jia.

"Keren juga ni Lee Zii Jia makin naik terus peringkatnya,"balas akun @revianamelsinta.

Berkat kemenangan Lee Zii Jia sebagai juara Thailand Open 2022, Lee Zii Jia peroleh kenaikan ranking.

Baca Juga: Oh Sebenarnya ini yang Terjadi Praveen Jordan dengan Melati Daeva Oktavianti, Egois?

Lee Zii Jia naik di posisi ke 5 menggeser Anthony Sinisuka Ginting.

Berikut perolehan ranking BWF tunggal putra pasca Thailand Open 2022, seperti dilansir oleh haloyouth.com dari Twetter @Bhulukuduk TV pada 23 Mei 2022.

1 -Viktor Axelsen 119.806

2-Kento Momota 112.554

3- Anders Antonsen 58.300

4- Chou Tien Chen 93.777

5- Lee Zii Jia 90.378

6- Anthony Sinisuka Ginting 87.879

7- Chen Long 84.400

8- Jonatan Christie 82.812

9- Lakshya Sen 75.874

10- Loh Kean Yew 73.834

11- Kidambi Srikanth 72.481

12- Ng Ka Long Angus 70.257

13- Rasmus Gemke 69.151

24- Shesar Hiren Rhustavito 53.293

32- Tommy Sugiarto 48.800

46- Chico Aura Dwi Wardoyo 40.400.***

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Twitter @bhulukhudukTV

Tags

Terkini

Terpopuler