Rival Putri KW Berkurang! Usai Putuskan Mundur dari Kejuaraan Dunia Lantaran Cedera

19 Agustus 2022, 18:29 WIB
Nozomi Okuhara pebulutangkis jepang dan Putri Kusuma Wardani/ Instagram @okuharanozomi @putri.k.w20 /

HALOYOUTH- Salah satu unggulan tunggal putri Jepang riva Putri Kw, Nozomi Okuhara mengumumkan untuk undur diri dalam Kejuaraan Dunia BWF 2022.

Meski digelar di negaranya sendiri, Nozomi Okuhara harus mundur dari BWF World Championships 2022.

Hal ini disebabkan lantaran dirinya kini sedang menjalani program pemulihan akibar cedera yang kini berkutat dengannya.

Baca Juga: Video Mesra Ribka Sugiarto Bersama Lelaki Lain Bocor, Netizen: Baek-baek Ditabok Jombang

Nozomi sendiri merupakan salah satu adalan Jepang pada sektor tunggal putri bersama kompatriotnya Akane Yamaguchi.

Unggahan Nozomi di akun twitter pribadinya/ screenshot Twitter @Nozomi_o11

Mulai menekuni bulu tangkis sejak 2002,tepat delapan tahun kemudia Nozomi mampu menembus untuk bergabung tim nasional Jepang.

Osaka International Challenge 2010 menjadi satu turnamen yang menjadi debutnya di level internasional.

Baca Juga: Legenda Malaysia Nilai Tunggal Putra Ini Lebih Kuat Untuk Sabet Juara Kejuaraan Dunia 2022 Karena...

Bahkan hanya selang setahun tepatnya di tahun 2011 l, Nozomi mampu menjadi menjadi juara tunggal putri termuda dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Nasional Jepang.

Dan setelah itu ia mampu merengkuh gelar internasional pertamanya pada kejuaraan Austria International 2011 setelah di babak final mengalahkan rekan senegaranya Mayu Sekiya.

Karirnya semakin cemerlang setelah mampu meraih gelar pada kejuaraan dunia junior BWF di tahun 2012, dimana pada tahun sebelumnya tahun 2011 ia hanya mampu membawa pulang medali perunggu.

Baca Juga: BWC 2022: Hanya di Sektor Ini Indonesia Tak Pernah Rasakan Gelar Juara Dunia

Dan masih banyak lagi gelar juara yang mampu diciptakan dirinya di sektor tunggal putri, berikut diantaranya:

Meraih peringkat kedua pada Kejuaraan Junior Asia 2012.

Meraih gelar Grand Prix pertamanya di Kanada Terbuka 2012.

Meraih gelar Super Series pertamanya di Jepang Terbuka tahun 2015.

Meraih gelar Final BWF Super Series Masters yang diselenggarakan di Dubai, Uni Emirat Arab 2015.

Memenangkan Kejuaraan Bulu Tangkis All England tahun 2016 dan enjadi pemain tunggal putri Jepang pertama yang memenangkan turnamen tersebut selama 39 tahun terakhir.

Meraih medali perunggu pada Olimpiade Musim Panas 2016.

Meraih juara kedua di Piala Sudirman 2015.

***

Editor: Mukhamad Rozali

Tags

Terkini

Terpopuler