Menakar Kekuatan Shesar Hiren Rhustavito, Pebulutangkis yang dikalahkan Jonathan Christie di Simulasi Beregu

- 9 September 2021, 16:53 WIB
Menakar Kekuatan Shesar Hiren Rhustavito, Pebulutangkis yang dikalahkan Jonathan Christie di Simulasi Beregu Harimau vs Banteng
Menakar Kekuatan Shesar Hiren Rhustavito, Pebulutangkis yang dikalahkan Jonathan Christie di Simulasi Beregu Harimau vs Banteng /Instagram @shesar94/

 

HALOYOUTH - Pertandingan Simulasi Sudirman, Thomas, dan Uber Cup telah selesai dilaksanakan pada 8 September 2021 di Pelatnas Cipayung, Jakarta.

Pertandingan tersebut dibuat perregu dalam 2 hari pertandingan sejak 7 September sampai dengan 8 September 2021, dihari pertama terdapat Tim Garuda vs Rajawali sedangkan di hari kedua ada TIM Harimau vs Banteng. Pada hari pertama berhasil dimenangkan oleh Tim Raj

awali 3-2 atas Tim Garuda, namun dihari kedua Tim Harimau yang berhasil membuat Tim Banteng tertunduk dengan skor 4-1.

Baca Juga: 3 Rival Minions dan The Daddies dari Jepang Putuskan Pensiun, Netizen: Keuntungan Bagi Indonesia

Kemenangan tersebut terdapat satu poin yang berasal dari salah satu nomor tunggal putra yakni Jonathan Christie saat melawan Shesar Hiren Rustavito dipartai ke empat pertandingan Simulasi Sudirman, Thomas dan Uber Cup.

Shesar Hiren Rhustavito hanya memenangkan satu gim dari 3 gim yang dimainkannya, yakni kemenangan pada gim pertama dengan mencetak skor unggul 21- 13 dari Jonathan Christie.

Permainan Shesar dan Jonathan terlihat cukup menegangkan, pasalnya mereka berdua lumayan kewalahan untuk mencetak poin di kekuasaan lawan. Meskipun Jonathan Christie lebih diunggulkan diatas kertas ketimbang Shesar Hiren Rhustavito, tetapi Shesar sendiri memiliki trik permainan yang rapi dan selalu meminimalisir kesalahan.

Baca Juga: Terbaru Skuad Timnas Indonesia yang Diturunkan Piala Sudirman 2021, The Minions Bubar? Greysia Polii Gaspol

Memasuki gim kedua, terlihat permainan Shesar lebih menurun dibandingkan sebelumnya, trik pemberian shuttlecock dengan gaya netting tipis yang dilalukan beberapa kali oleh Shesar justru malah menjadi buah simalakama untuk dirinya sendiri.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah