Terungkap, Ternyata Ini Alasan the Minions 'Dicoret' dari Tim Thomas Indonesia Hadapi Taiwan

- 13 Oktober 2021, 09:59 WIB
Potret Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya
Potret Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya /Instagram/@badminton.ina/

HALOYOUTH - Kevin Sanjaya dan rekannya, Marcus Fernaldi Gideon dicoret dari tim Thomas Indonesia untuk menghadapi Taiwan di partai terakhir babak penyisihan grup A.

Padahal Indonesia harus berjuang dipartai terakhir untuk menjaga kans lolos ke babak perempat final dengan status juara grup A.

Laga antara Indonesia vs Taiwan akan berlangsung di Ceres Arena, Aarhus, Denmark pada Rabu, 13 Oktober 2021 pukul 13.30 WIB.

Hendra Setiawan cs saat ini masih memuncaki klasemen sementara grup A dengan dua kali kemenangan dikuti Thailand di posisi kedua dan Taiwan serta Algeria di peringkat tiga dan empat.

Baca Juga: Ginting dan Jojo Tumbang, Indonesia Masih Kuat Di 3 Tim Lainnya. Dua raihan kemenangan menjadikan Indonesia k

Di pertandingan sebelumnya, Indonesia sukses menjungkalkan Algeria di partai pertama dengan skor telak 5-0 dan menumbangkan Thailand secara dramatis dengan skor 3-2 dipertandingan kedua.

Sementara itu, Tim Thomas Taiwan sebelumnya harus menerima rasa sakit yang luar biasa usai di laga pertama takluk dari Thailand dengan skor tipis 2-3 meski sempat unggul 0-2.

Namun mereka berhasil mencuri poin pertama ketika menghadapi Algeria dengan kemenangan telak 5-0.

Laga antara Indonesia menghadapi Taiwan bisa dibilang sebagau laga laga penentu untuk lolos atau tidaknya kedua tim ke babak perempat final sehingga laga diprediksi akan berjalan cukup sengit.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah