Jadwal Yuzu Isotonic Akmil Open 2021, Berikut Atlet yang Akan Bentrok di Turnamen Ini

- 27 Oktober 2021, 15:47 WIB
Ilustrasi bulutangkis
Ilustrasi bulutangkis /Annabel/

HALOYOUTH - Kamu pencinta bukutangkis tentu senang apabila ada turnamen bulutangkis dengan menampilkan atlet-atlet hebat.

Kamu juga tentu tahu turnamen bukutangkis nasional yaitu Yuzu Isotonic Akmil Open 2021 merupakan ajang pembuktian atlet-atlet muda, turnamen ini akan segera digelar.

Ini dia jadwal Yuzu Isotonic Akmil Open 2021, berikut atlet yang akan bentrok di turnamen ini simak disini supaya kamu tidak merasa penasaran.

Baca Juga: 2 Ganda Putra Ini Tempati Ranking 1 Dunia Terlama Salah Satunya dari Indonesia

Turnamen Yuzu Isotonic Akmil Open 2021 akan digelar pada 28 Oktober sampai 7 November di tempat GOR Djarum do Magelang dan GOR Soeroto di Akademi Militer.

Yuzu Isotonic Akmil Open akan mempertandingkan 24 kategori, baik putra maupun putri dari berbagai kelompok umur, yakni U-11, U-13, U-15, U-17, U-19 dan dewasa.

Pendaftaran telah dibuka pada 6-19 Oktober di mana sampai saat ini total pendaftar sudah 1.482 peserta untuk seluruh kategori.

Baca Juga: Legenda Bulutangkis Denmark Sebut Pemain Indonesia Ini Punya Pukulan Depan Net Terbaik di Dunia, Siapa Dia?

Beberapa klub besar pun ambil bagian dalam turnamen ini, di antaranya PB Djarum, Exist Badminton Club, PB Jaya Raya, dan PB Mutiara Cardinal. Mereka akan memperebutkan total hadiah Rp270 juta.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah