Legenda Bulutangkis Malaysia Bongkar Kehebatan Rexy Mainaky, Indonesia Perlu Waspada!

- 28 Oktober 2021, 11:05 WIB
Setelah dari Thailand, Kini Rexy Mainaky Kembali ke Malaysi Sebagai  Wakil Direktur Pelatihan
Setelah dari Thailand, Kini Rexy Mainaky Kembali ke Malaysi Sebagai  Wakil Direktur Pelatihan /YouTube/BWF

HALOYOUTH - Murid Rexy Mainaky yang juga legend pebulutangkis ganda putra, Tan Boon Heong buka suara soal pindahnya sang guru dari Thailand ke Malaysia.

Seperti diketahui, Rexy Mainaky baru saja resmi hengkang dari Thailand yang sebelumnya menjadi Pelatih Kepala Bulutangkis Thailand.

Hengkangnya Rexy Mainaky dari Thailand lantaran kontrak yang sudah habis dan tidak ingin diperpanjang kembali. Hingga pada akhirnya, Rexy Mainaky memutuskan untuk ke Malaysia menemui anak dan sang istrinya yang selama ini berada di sana.

Baca Juga: Update French Open 2021, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan Bentrok dengan Pemain Asal Taiwan, Siapa Terkuat?

Namun tak butuh waktu lama, Rexy Mainaky langsung mendapatkan jabatan baru di Malaysia sebagai Wakil Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM).

Sebelumnya Rexy Mainaky juga pernah menjadi tim pelatih ganda Malaysia selama tujuh tahun pada 2005 hingga 2012. Saat ini Rexy Mainaky pun telah menjalani kerjasama dengan Wong Choong Hann yang menjadi Direktur Kepelatihan BAM ada 1 Desember mendatang.

Hengkangnya Rexy Mainaky dari Thailand dan mendapatkan posisi baru di Malaysia telah menjadi sorotan dunia. Bahkan mantan muridnya, Tan Boon Heong pun ikut buka suara soal gurunya itu.

Baca Juga: Hasil French Open 2021: 5 Sektor Ganda Melaju ke Babak 16 Besar, Harapan Baru Indonesia Juarai Prancis Terbuka

Tan Boon Heong juga salah satu pemain yang pernah menjadi murid Rexy Mainaky dan sukses menjadi pasangan nomor satu dunia bersama dengan Koo Kien Keat.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: The Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah