Bukan Greysia atau Kevin, Ganda Ranking 1 Indonesia Lakoni Partai Sulit di 8 Besar Indonesia Masters 2021

- 19 November 2021, 03:28 WIB
Nova Widianto Akui Anak Asuhnya Siap Bertanding di Laga Indonesia Masters 2021
Nova Widianto Akui Anak Asuhnya Siap Bertanding di Laga Indonesia Masters 2021 /@PB Djarum/

HALOYOUTH- Indonesia Masters 2021 menjadi sebuah turnamen yang kurang bersahabat bagi para pebulutangkis tanah air. Dari 32 wakil Indonesia di ajang turnamen BWF World Tour Super 750, kini tersisa empat wakil.

Seperti yang diketahui Indonesia hanya menyisakan empat wakilnya di babak perempat final, diantaranya adalah satu dari ganda putri, satu ganda campuran dan dua ganda putra.

Di sektor ganda putri pasangan peraih emas Olimpiade yang susah dipastikan lolos ke turnamen BWF World Tour Finals Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi satu-satunya wakil yang tersisa.

Baca Juga: Sadis, BWF Sindir Gugurnya Raja Bulutangkis Indonesia Masters 2021 Wakil Merah Putih, Begini Penjelasannya

Baca Juga: Disingkirkan Pemain Non Unggulan di Indonesia Masters 2021, Viktor Axelsen Katakan Ini, Frustasi?

Sedangkan di sektor ganda campuran kini hanya menyisakan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja di babak perempat final Indonesia Masters 2021. Dan parahnya lagi, dua ganda putra Indonesia yang tersisa, kini harus bertarung di partai perempat final guna memperebutkan satu tiket semifinal.

Sedangkan sektor tunggal putra kini tak menyisakan satupun wakilnya di babak perempat final usai Jonatan Christie dan Shesar Hiren Rhusthavito yang menjadi wakil Indonesia di partai 16 besar harus tumbang dari lawannya.

Nasib yang lebih buruk terjadi menimpa wakil Indonesia pada sektor tunggal putri, dimana dari empat pebulutangkis yang diikutsertakan tak ada satupun yang berhasil lolos dari putaran pertama babak 32 besar.

Baca Juga: Gaya TENGIL Kevin Sanjaya Hilang Gara-gara Ini, Kostum Keberuntungan Ini Selamatkan The Minions dari Kekalahan

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah