Dilibas Bocah Ajaib di Indonesia Open 2021, Kento Momota Ungkap Hal Tak Terduga

- 26 November 2021, 06:29 WIB
Kento Momota
Kento Momota /Instagram @bwf.official/

HALOYOUTH - Pebulutangkis nomor satu dunia sekaligus juara Indonesia Masters 2021, Kento Momota secara mengejutkan tersingkir di babak 16 besar Indonesia Open 2021.

Tersingkirnya Kento Momota membuat publik tercengang, pasalnya ia harus mengakui pemain non unggulan ranking 26 dunia asal Singapura, Loh Kean Yew.

Bermain sebagai unggulan pertama, Kento Momota harus takluk dalam permainan rubber game 7-21, 21-17 dan 21-19.

Baca Juga: Poin yang Akan Didapatkan Atlet Jika Juara Indonesia Open 2021, Simak Besarannya Berikit Ini

Pada game pertama, Kento Momota sudah dibuat kesulitan oleh Loh Kean Yew, pemain berusia 26 tahun tersebut terlihat tidak bisa keluar dari tekanan yang dilancarkan Loh Kean Yew.

Secara mengejutkan, Kento Momota tertinggal di interval pertama dengan hanya diberi 3 angka yakni d skor 3-11. Di interval kedua, Loh kian menggila dan menutup game pertama dengan kemenangan 7-21.

Pada game kedua, Loh masih mendominasi ermainan, Momota harus kembali tertinggal jauh dengan skor 9-2. Tak ingin kehilangan game keduanya, Momota terus mengejar dan berhasil menyamakan angka menjadi 9-9.

Baca Juga: 8 Ganda Campuran Siap Tempur di BWF World Tour Finals, Wakil Indonesia Sudah Siap? Berikut Daftarnya

Namun Loh Kean Yew kembali unggul di interval pertama dengan kemenangan 10-11. Di interval kedua, Kento Momota keluar dari tekanan dan dengan tenaga yang tersisa ia menang dengan skor 21-17 dan memaksa pertandingan berlanjut ke babak rubber game.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x