Mengejutkan, Akan Pensiun! Ini Ucapan Penyesalan Greysia Polii Usai Pertandingan Terakhir Lawan Wakil Jepang

- 4 Desember 2021, 14:13 WIB
Potret kebersamaan Eng Hian dan Greysia Polii
Potret kebersamaan Eng Hian dan Greysia Polii /badmintonindonesia.org/

HALOYOUTH - Pasangan Apriyani Rahayu dalam nomor ganda putri Indonesia yakni Greysia Polii alami penyesalan besar, ketika berhasil dikalahkan dengan skor yang sangat tipis dari wakil Jepang pada ajang BWF World Tour Finals 2021 pada Sabtu, 4 Desember 2021.

Pertandingan Greysia Polii/Apriyani Rahayu melawan Nami Matsuyama/Chiharu Shida dari perwakilan ganda putri Jepang, dimulai sekitar pukul 09.40 WIB di International Convention Centre, Nusa Dua Bali.

Pertempuran mereka terbilang sengit, pasalnya Greysia Polii/Apriyani Rahayu baru menyerah di babak rubber game dengan durasi waktu keseluruhan 76 Menit, dengan skor akhir yang tak tertinggal jauh yakni 14-21, 21-13, dan 21-23.

Baca Juga: Terkena Kutukan! Tak Dapat Balaskan Dendam, Greysia Polii/Apriyani Rahayu Terpaksa Tekuk Lutut Ke Wakil Jepang

Greysia Polii sampai saat ini belum menerima kekalahannya  atas hasil skor yang sangat berbeda beberapa poin, dirinya masih merasa heran terhadap pertandingan yang baru saja berlangsung.

"Kami masih belum sadar tadi kami kalah dengan skor yang sangat mepet. Masih belum bisa terima, kenapa bisa seperti itu hasilnya," ucap Greysia Polii dikutip Haloyouth.pikiran-rakyat.com dari Antaranews.com pada Sabtu, 4 Desember 2021.

Walaupun kalah dari sang juara Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021, Greysia Polii berusaha mengambil nilai positif dari hasil pertandingan semi final BWF World Tour Finals 2021. Dirinya bersyukur bisa menyelesaikan pertandingan dengan kondisi fisik yang baik, tanpa adanya cedera.

Baca Juga: Trauma, Tumbang dari Ganda Putri Jepang, Greysia-Apriyani Bilang Begini

"Kami bersyukur tidak cedera, itu yang terpenting. Itu yang harus kami terima dan akan jadi bahan evaluasi untuk Kejuaraan Dunia," ujar Greysia Polii.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah