Pelatih Dinyatakan Positif Covid-19, Dua Pebulutangkis ini Putuskan Mundur dari BWF World Championship 2021

- 12 Desember 2021, 04:42 WIB
Official BWF Marah marah
Official BWF Marah marah /Tangkapan layar YouTube/Magista8/

HALOYOUTH- Usai dinyatakan positif Covid-19, pelatih yang juga ayah dari pebulutangkis dua bersaudara asal Prancis memutuskan untuk menarik mundur anak didik yang Christo Popov dan Toma Junior Popov, 11 Desember 2021.

Melalui unggahan instagram pribadinya Christo Popov mengatakan bahwa kemunduran dirinya disebabkan lantaran ada sebuah permasalahan keluarga, dimana sang ayah dari keduanya dinyatakan positif Covid-19.

"Halo semuanya ! Seperti yang mungkin Anda dengar atau lihat, kami harus mundur dari Kejuaraan Dunia Kemarin karena ayah kami dinyatakan positif Covid-19. Kami « Negatif » jadi jangan khawatir." Tulis sang penakluk Anthony Ginting, Christo Popov pada unggahan Instagram miliknya.

Baca Juga: Usai Paduka dan Ratu, Kini Sang Penakluk Ginting di Indonesia Open Ikut Mundur dari BWC 2021

Baca Juga: Tiru Kevin Sanjaya, Akane Yamaguchi akan Tampil dengan Gaya Baru di BWF World Championship 2021

Keduanya juga menjelaskan bahwa keputusan yang diambil adalah hasil dari kesepakatan bersama atas pemikiran mereka, ayahnya yang menjadi pelatih dan juga Federasi bulutangkis prancis.

"Jadi setelah berdiskusi dengan ayah/pelatih kami, pelatih nasional dan Federasi Prancis, kami memutuskan untuk keluar dari turnamen dan kembali ke Prancis." Lanjutnya Christo.

Karena hal tersebut pula kakak dari Toma Junior Popov merasa sangat sedih, meski begitu keselamatan untuk seluruh elemen yang berpartisipasi dalam ajang BwF World championship 2021 adalah yang paling utama.

Baca Juga: Mengerikan! Pebulutangkis Cantik Indonesia ini Alami Cedera Parah hingga Gantung Raket, Begini Kejadiannya

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah