Head to Head Indonesia VS Laos di Piala AFF, Sepanjang 1996 Selalu Menang Telak

- 12 Desember 2021, 10:29 WIB
Simak Prediksi Indonesia vs Laos di Piala AFF 2020, skuad Garuda siap mencetak gol lebih banyak lagi.
Simak Prediksi Indonesia vs Laos di Piala AFF 2020, skuad Garuda siap mencetak gol lebih banyak lagi. /AFF Suzuki Cup

HALOYOUTH - Skuad Indonesia akan bertemu dengan tim Laos dalam lanjutan piala AFF Suzuki Cup 2020. Mereka akan bertanding pada Minggu 12 Desember 2021 di Bishan Stadium.

Sepanjang sejarah pertemuan di piala AFF sejak 1996, Indonesia tak pernah terkalahkan oleh Laos, mereka hanya pernah imbang satu kali yaitu pada tahun 2012 lalu.

Sebelumnya, timnas Indonesia berhasil mengalahkan timnas Kamboja, Indonesia berhasil mencetak 4 gol dan Kamboja hanya mampu mebalas 2 gol saja.

Baca Juga: Bantai Laos di Piala AFF 2020, Malaysia Dituduh Terlibat Pengaturan Skor

Sedangkan Laos selama dua kali pertandingan tidak pernah menang mereka sudah kebobolan sebanyak 6 gol.

Indonesia dan Laos sudah pernah bertemu sebanyak 6 kali d Piala AFF, pertemuan pertama mereka yaitu di babak penyisihan grup A Piala AFF tahun 1996 yang digelar di Singapura itu Indonesia menang telak.

5 goal berhasil dicetak oleh Eri Irianto, Kurniawan Yulianto, Robby Darwis, Fachri Husaini dan Peri Sandria. Sementara Laos hanya mencetak 1 goal lewat Savatdy Saysana.

Baca Juga: Meski Timnas Indonesia Menang atas Kamboja di Piala AFF 2020, Shin Tae Yong Ngamuk, Begini Katanya

Keduanya bertemu kembali di babak penyisihan grup A Piala AFF 2004 di Vietnam, Laos harus menerima kenyataan pahit untuk kedua kalinya saat dibantai oleh Indonesia 6-0.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah