Kisah Legenda Bulutangkis Taufik Hidayat, Pernah Tak Sportif Hingga Dihadiahi Kartu Kuning

- 15 Desember 2021, 19:35 WIB
Taufik Hidayat
Taufik Hidayat /Instagram.com/taufikhidayayofficial/


HALOYOUTH - Sosok pebulutangkis Indonesia, Taufik Hidayat pernah menumpahkan kekesalannya melalui aksi tak biasa yaitu melempar raket saat menghadapi Hayom Rumbaka, di Axiata Cup 2012 silam.

Taufik Hidayat merupakan bintang bulutangkis Indonesia yang sukses merebut medali emas di Olimpiade Athena 2004.

Dua tahun kemudian Taufik Hidayat berkesempatan untuk mewakili Indonesia di ajang Asian Games Doha 2006. Bahkan Taufik Hidayat memukul telak tunggal putra andalan China, Lin Dan dua set langsung di final dengan skor 21-15, 22-20.

Baca Juga: Kekasih Jonatan Christie Vs Anthony Sinisuka Ginting, Lebih Mempesona Siapa?

Karena hal itu Taufik meraih dan membawa pulang medali emas untuk Indonesia.

Banyak sekali cerita mengenai prestasi yang diraih oleh Taufik Hidayat. Tapi kali ini ada sekelumit cerita mengejutkan tentangnya, ternyata ia pernah melempar raket di tengah pertandingan melawan Hayom Rumbaka di Axiata Cup 2012 lalu.

Axiata Cup 2012, Taufik Hidayat berjumpa dengan juniornya di Pelatnas PBSI yaitu Hayom Rumbaka. Hayom Rumbaka menjadi atlet bulutangkis tunggal putra yang diharapkan bisa menjadi penerus kesuksesan Taufik Hidayat dalam dunia bulutangkis.

Baca Juga: Ditanya Gimana Cerita Pertama Kalinya Suka Badminton? Ini Jawaban Sang Ganda Putra Nomor 1 Dunia

Kala itu permainan Hayom Rumbaka terbilang simpel dan sederhana tapi ia memiliki smash yang menjadi senjata mematikan. Bahkan saat itu Taufik Hidayat tampak sedikit kesal karena tak bisa mengembalikan bola ke sisi Hayom Rumbaka.

Lalu wasit memberi kartu kuning untuk Taufik Hidayat karena dinilai membuat suasana tak kondusif. Kemudian ia mendatangi wasit untuk meminta maaf.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah