Manchester City Berhasil Bajak Wonderkid Argentina Julian Alvarez dari Manchester United

- 22 Januari 2022, 16:39 WIB
Julian Alvarez wonderkid Argentina milik River Plate yang dikabarkan telah sepakat dengan Manchester City/ Tangkap Layar YouTube/LUTYHD/
Julian Alvarez wonderkid Argentina milik River Plate yang dikabarkan telah sepakat dengan Manchester City/ Tangkap Layar YouTube/LUTYHD/ /

Baca Juga: Kontrak di Jong FC Utrecht akan habis Bagus Kahfi enggan kembali perkuat Klub Liga 1 Indonesia

“Manchester City yakin untuk menyelesaikan penandatanganan Julian Alvarez dalam beberapa hari kedepan” Tulis Fabrizio Romano dalam Twitternya pada 22 Januari 2022.

Diketahui Juga River Plate juga dinyatakan terbuka dalam negosiasi tersebut dan akan segera menyelesaikan perjanjiannya dengan pihak The Citizen.

“River Plate akan menerima €16 juta + bonus (akan dibahas nanti) dan meminta Manchester City untuk tetap meminjamkan sang pemain ke River Plate” tulis Fabrizio Romano dalam melanjutkan Unggahannya di Twitternya.

Manchester City sendiri tidak akan langsung memboyong Julian Alvarez pada Januari ini, sang pemain bisa tetap tinggal di River Plate dengan status pinjaman hingga bulan juni nanti atau dapat dipinjamkan ke klub lain.

Baca Juga: Permalukan Persita Tangerang, Bali United Sukses Amankan 3 Poin dan Gusur Persib Bandung dari Klasemen Liga

Sebelumnya Julian Alvarez sempat dirumorkan dengan sang rival sekota The Citizen yakni Manchester United, dikabarkan Kubu The Red Devils berniat memboyong wonderkid asal Argentina tersebut ke Theater Of Dreams.

Sayangnya keinginan Manchester United untuk memboyong striker muda berbakat milik River Plate tersebut harus sirna karena sang rival sekota Manchester City berhasil menyalip lebih dulu.

Manajemen Manchester United belum pernah melakukan kontak untuk memboyong Julian Alvarez ke Old Trafford hingga Januari ini.

Julian Alvarez saat ini memang sedang menjalani musim yang bagus bersama River Plate pada tahun lalu 2021 dirinya berhasil mengalami peningkatan yang signifikan dari musim sebelumnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah