Usai Dicoret dari Pelatnas, Praveen/Melati hingga Gloria Emanuelle Buka Suara, Begini Katanya

- 26 Januari 2022, 10:47 WIB
Praveen dan Melati
Praveen dan Melati /Tangkapan layar YouTube Remedial Script/

Dalam kegiatan Seleknas ini, ada dua kategori pertandingan yang akan berlangsung, diantaranya yaitu Kategori Dewasan dan Kategori Taruna.

"Seleknas kami gelar sebagai upaya regenerasi dan mengejar ketertinggalan tahun lalu karena pandemi. Atlet kelahiran 2002 dan 2003 akan digabung dalam satu kategori kompetisi, dan kategori lain untuk atlet kelahiran 2004 dan seterusnya. Format pertandingan adalah round robin dan knock out," kata Rionny.

Baca Juga: Cair, Marcus Hendra dan Rian Ardianto Diguyur Bonus Rp750 Juta

Agenda ini juga akan memunculkan wajah-wajah baru yang bakal diorbitkan kedepannya oleh PBSI untuk mengukir prestasinya di berbagai turnamen. Sementara untuk atlet lama, pasalnya mereka sudah dikembalikan ke klub masing-masing sejak 18 Desember tahun lalu.

Dalam agenda Seleknas ini, selain akan menyeleksi pemain pemain baru, PBSI juga sekaligus akan pengumuman promosi-degradasi setelahnya. 

Kabar dicoretnya Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti hingga Gloria Emanuelle Widjaja ternyata semakin membuat para pecinta bulutangkis penasaran. Pasalnya, sewaktu mereka dikabarkan akan dicoret dari Pelatnas PBSI 2022, ketiga pemain tersebut tampak tidak bersuara dan hanya mengunggah sebuah momen kehidupannya saja.

Baca Juga: Pelatih Kevin Sanjaya Bongkar Kebiasaan Buruk Sang Atlet, Aryono: Sering godain...

Namun ketiganya kini pun berhasil membuat rasa penasaran para badminton lovers lega dengan memberikan kabar keadaannya sekarang. 

Dikutip dari akun instagram @pbdjarum pada unggahan insta storynya, tampak Praveen Jordan, Melati Daeva Oktavianti hingga Gloria Emanuelle Widjaja sedang melakukan latihan. Akun tersebut pun langsung memberikan kesempatan kepada netizen dengan memberikan sebuah pertanyaan yang dijawab langsung oleh ketiga pemain tersebut.

"Selamat pagi, sobat! Ada yang mau ditanyakan untuk tim ganda campuran PB Djarum?," tulis akun tersebut.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Instagram @pbdjarumofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah