Pelatih Chafidz Yusuf hingga Hendry Saputra Dicoret dari Pelatnas, Begini Kata PBSI: Ada Penilaian yang...

- 28 Januari 2022, 14:41 WIB
Asisten pelatih ganda putri, Chafidz Yusuf
Asisten pelatih ganda putri, Chafidz Yusuf /Tangkapan layar YouTube/ PB Djarum/

HALOYOUTH - Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) resmi merilis nama-nama atlet hingga pelatih untuk tahun 2022 yang akan menjadi penghuni Pelatnas.

PBSI sebelumnya telah menggelar kegiatan seleksi nasional (seleknas) pada beberapa hari yang lalu untuk melakukan seleksi bagi para atlet terbaik yang nantinya menjadi penghuni Pelatnas.

Dari hasil seleknas tersebut, terdapat beberapa pemain wajah baru yang sukses menyegel tiket Pelatnas, dan ada juga yang dicoret dari Pelatnas PBSI.

Baca Juga: Praveen/Melati hingga Hafiz/Gloria Resmi Dicoret dari Pelatnas! Ini Susunan Atlet Penghuni PBSI 2022

Untuk menjadi penghuni Pelatnas ini tentunya tidak mudah. Para atlet yang sudah resmi lolos ke Pelatnas ini tentunya sukses mengalahkan para lawannya dari berbagai daerah. Kegiatan Seleknas ini juga sekaligus sebagai pengganti agenda Kejuaraan Nasional (Kejurnas) yang digagas oleh PBSI.

"Seleknas pengganti dari Kejurnas. Tahun ini kami tidak bisa menggelar Kejurnas karena di setiap provinsi juga tidak mengadakan Kejurprov sebagai syarat menggelar Kejurnas. Ini karena dampak pandemi yang membuat kejuaraan-kejuaraan lokal tidak bisa digelar," ucap Rionny lewat keterangan resminya, Jumat 28 Januari 2022 seperti dikutip haloyouth dari Antara.

Dalam kegiatan Seleknas ini, ada dua kategori pertandingan yang akan berlangsung, diantaranya yaitu Kategori Dewasan dan Kategori Taruna.

Baca Juga: Lee Zii Jia Tolak Gaji 3,4 Miliar dari BAM, Berapa Gaji Atlet Pelatnas PBSI? Ternyata Segini

"Seleknas kami gelar sebagai upaya regenerasi dan mengejar ketertinggalan tahun lalu karena pandemi. Atlet kelahiran 2002 dan 2003 akan digabung dalam satu kategori kompetisi, dan kategori lain untuk atlet kelahiran 2004 dan seterusnya. Format pertandingan adalah round robin dan knock out," kata Rionny.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: ANTARA twitter @INABadminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x