Badan Anti Doping Dunia Resmi Cabut Sanksi Terhadap Indonesia, Netizen Ramai Ucapkan ini

- 4 Februari 2022, 22:09 WIB
ilustrasi WADA,   Apa itu Doping? Apa itu Doping Dalam Sepak Bola, Isu Doping Yang Gegerkan Piala AFF 2020,
ilustrasi WADA, Apa itu Doping? Apa itu Doping Dalam Sepak Bola, Isu Doping Yang Gegerkan Piala AFF 2020, /REUTERS/Christinne Muschi/

HALOYOUTH- Badan Anti-Doping Dunia (WADA) telah mencabut larangannya terhadap Indonesia untuk menjadi tuan rumah kompetisi olahraga internasional dan dari mengibarkan bendera nasionalnya di ajang dunia.

Pada 7 Oktober 2021 WADA menjatuhkan sanksi kepada Lembaga Anti-Doping Indonesia (LADI) karena tidak patuh dalam pemberian sampel doping.

Sehingga pada Piala Thomas 2020 ketika timnas Indonesia berhasil mengalahkan China 3-0 dalam laga final di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, bendera merah putih tidak dikibarkan justru digantikan dengan bendera Persatuan Bulutangkis Indonesia (PBSI).

Baca Juga: Gara-gara Julid ke Fajar Alfian, Netizen Sebut Istri Hendra Setiawan Jadi Tersangka: Aduh Kohh...

Tentu saja hal ini menjadi pukulan bagi para atlet dalam momen sakral tersebut yang seharusnya ketika menyanyikan lagu kebangsaan diiringi dengan kibaran sang merah putih.

Akhirnya pada hari Kamis, 3 Februari 2022, WADA resmi mencabut sanksi yang diberikan kepada LADI dan telah diumumkan oleh gugus tugas pada Jumat, 4 Februari 2022 pukul 14.30 WIB.

Kabar gembira ini juga diposting oleh badmintalk_com lewat akun Instagramnya dengan caption “selamattt atas kerja cepat pemerintah untuk mengatasi permasalahan larangan yang dijatuhkan pada bulan Oktober 2021 kemarin!,” tulis akun @badmintalk_com sebagaimana dilihat haloyouth.com pada Jumat, 4 Februari 2022.

Tidak hanya Badmintalk_com yang mengucapkan rasa syukur perihal pencabutan sanksi oleh WADA, netizen pun ikut berkomentar dengan nada yang sama pada postingan Instagram tersebut.

Baca Juga: Jleb! Hendra Setiawan Beri Komentar Julid pada Sosok Ini

Halaman:

Editor: Mukhamad Rozali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah