Chelsea Amankan Kemenangan 4-0 atas Burnley Lewat 2 Gol Kai Havertz

- 6 Maret 2022, 12:40 WIB
Chelsea Amankan Kemenangan 4-0 atas Burnley Lewat 2 Gol Kai Havertz
Chelsea Amankan Kemenangan 4-0 atas Burnley Lewat 2 Gol Kai Havertz /Tangkapan layar Instagram @chelseafc/

Peluang dimiliki Chelsea pada menit ke-15 saat Mount mengoper kepada Saul yang dilanjutkan dengan umpan terobosan kepada Havertz yang siap melepaskan tembakan, tetapi Taylor masih bisa memblokir bola.

Gelombang serangan terus dilancarkan oleh Chelsea, tetapi masih gagal membuahkan gol. Babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

Di babak kedua, Chelsea langsung mencetak gol cepat pada menit ke-47. Reece James berhasil menjebol gawang Burnley lewat tendangannya di kotak penalti setelah memanfaatkan umpan dari Chalobah. Skor menjadi 1-0.

Lima menit berselang, Chelsea menambah keunggulan melalui gol yang diciptakan oleh Havertz. Pulisic mengirimkan umpan silang ke tiang jauh tabg disambut langsung Havertz untuk mengubah skor menjadi 2-0.

The Blues semakin memperbesar keunggulan pada menit ke-55 melalui gol kedua Havertz. Kali ini giliran James yang memberikan assist kepada pemain asal Jerman itu. Kedudukan menjadi 3-0.

Baca Juga: Turut Tampil di Piala Dunia U-20, Ronaldo Kwateh Beri Pesan Ini untuk Timnas Indonesia

Unggul tiga gol tidak membuat skuat asuhan Thomas Tuchel puas. Mereka mencetak gol keempat pada menit ke-69 lewat tendangan jarak dekat Pulisic seusai menerima umpan dari Saul.

Skor 4-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.

Susunan Pemain:
Burnley (4-4-2): Nick Pope; Conor Roberts, James Tarkowski, Nathan Collins, Charlie Taylor; Aaron Lennon, Ashley Westwood, Josh Brownhill, Dwight McNeil; Jay Rodriguez (64' Cornet), Wout Weghorst (78' Barnes).

Chelsea (3-4-2-1): Edouard Mendy; Trevoh Chalobah, Thiago Silva, Antonio Rudiger; Reece James (74' Kovacic), N'Golo Kante (71' Loftus-Cheek), Jorginho, Saul Niguez; Mason Mount (79' Werner), Christian Pulisic; Kai Havertz.***

Halaman:

Editor: Adi Riyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah