Hadapi Raksasa Cina, Intip Peluang Mendebarkan Jonatan Christie di German Open 2022, Bisa Lolos?

- 9 Maret 2022, 11:20 WIB
Jonatan Christie / Tangkap layar akun Instagram / @jonatanchristieofficial
Jonatan Christie / Tangkap layar akun Instagram / @jonatanchristieofficial /

HALOYOUTH - Gelaran turnamen German Open 2022 telah resmi dibuka, setidaknya telah tersaji 36 pertandingan di berbagai nomor yang diperlombakan.

Dalam gelaran turnamen German Open 2022 ini, Indonesia telah mengirimkan wakilnya seperti Jonatan Christie, Anthony Ginting, Shesar Hiren di sektor tunggal putra.

Selain Jonatan Christie, di sektor ganda putra tim Indonesia mengirimkan pasangan Fajar Alfian/Rian Ardianto.

Baca Juga: Beda Nasib, Anthony Ginting Sukses Raih Kejayaan, Shesar Hiren Tragis di Putaran Pertama German Open 2022

Kemudian di sektor ganda campuran, Jonatan Christie juga didampingi oleh duet Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Turun sebagai andalan tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie dijadwalkan akan bertanding menghadapi wakil dari raksasa Cina, Li Shi Feng di putaran pertama German Open 2022 pada Rabu, 9 Maret 2022.

Pertandingan ini bukanlah kali pertama keduanya bertemu, karena di tahun sebelumnya Jonatan Christie dan Li Shi Feng pernah saling berhadapan di partai final kejuaraan Piala Thomas pada 2020 lalu.

Baca Juga: Nyaris! Pebulutangkis Top Dunia, Kento Momota Gagal Tampil di German Open 2022 Karena Ini

Jika menilik pada pertandingan sebelumnya, secara head to head Jonatan Christe jauh diunggulkan atas wakil 'Negeri Tirai Bambu' itu.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x