Update Ranking Tur BWF Ganda Putra: The Daddies Sukses Rebut Takhta, BaKri Turun, Fajar Rian...

- 29 Maret 2022, 14:25 WIB
Bagas/Fikri dan Hendra/Ahsan
Bagas/Fikri dan Hendra/Ahsan /@b_maulana7 @hendrasansan / instagram/

HALOYOUTH- Ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan mampu memuncaki BWF World tour Ranking usai ajang Swiss open 2022.

Meski gugur di putaran pertama babak 32 besar Swiss Open 2022, sudah cukup bagi Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan untuk menduduki posisi tertinggi di BWF World Tour Ranking.

Tentu hal ini sangat menguntungkan bagi mereka dimana secara sistematis, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sementara mengamankan satu tiket di ajang BWF World tour Finals.

Baca Juga: Update Ranking Tur BWF Tunggal Putra: Usai Juara Swiss Open 2022 Jojo Melesat, Ginting Geser Lee Zii Jia

Jika kalian belum mengetahui, dalam ajang turnamen tur dunia yang diselenggarakan BWF juga memiliki ranking tur selain rangking dunia.

Turnamen ini diadakan sepanjang tahun dimana pada setiap empat tahun sekali BWF akan memilih negara-negara yang berhak menyelenggarakan turnamen ini sebagai tuan rumah.

Baca Juga: Potret The Daddies Peluk BaKri di All England 2022 Masih Hangat Disorot Karena Menarik, Kini Terkuak Ternyata

Dimana pada penghujung musim hanya ada delapan wakil yang boleh mengikuti turnamen pamungkas dilihat dari peringkat delapan teratas BWF World tour Ranking.

Perlu untuk kamu ketahui Tur Dunia BWF adalah sebuah seri turnamen bulu tangkis grade ke-2, di bawah naungan Federasi tertinggi Bulu Tangkis Dunia (BWF).

Baca Juga: Putri KW Lakoni Perang Saudara di Orleans Masters 2022: Kalah Pengalaman, Unggul Rekor Pertemuan

Tercatat dalam sejarahnya turnamen ini baru mulai di kampanyekan pada tanggal 19 Maret 2017, dan mulai diselenggarakan sejak tahun 2018.

Dan ini merupakan turnamen pengganti yang sebelumnya adalah Super Series BWF, yang dilaksanakan dari tahun 2007 sampai 2017 lalu.

Dalam kategorinya, Tur Dunia BWF dibagi menjadi enam tingkatan. Berikut adalah tingkatan yang ada pada turnamen ini, World Tour Final, Super 1000, Super 750, Super 500, dan Super 300 yang juga bagian dari HSBC World Tour, dan Satu kategori lainnya dari turnamen BWF yaitu tingkat Super 100, juga memberikan poin.

Tak tanggung-tanggung hadiah nya juga terbilang cukup besar dan merata di setiap kategorinya. Untuk kategori world Tour Final hadiahnya sebesar 1,5 juta, untuk kategori super 1000 yakni 1,1 juta, Super 750 berhadiah 750,000, Super 500 di berikan hadiah 400,000, Super 300 dengan hadiah 200,000 yang terakhir Super 100 dengan hadiah 100,000, dan semuanya dalam mata uang dolar.

Baca Juga: Modern dan cantik! Berikut 23 Insipirasi Nama Bayi Perempuan Terkeren

Berikut adalah turnamen yang termasuk dalam tur dunia BWF All England Open , Australian Open, China Masters, China Open , Chinese Taipei Open , Denmark Open , French Open , German Open , Hong Kong Open , India Open , Indonesia Masters, dan Indonesia Open ,

Ada juga Japan Open, Korea Masters, Korea Open , Macau Open, Malaysia Masters, Malaysia Open. New Zealand Open, Singapore Open, Spanish Open , Swiss Open , Syed Modi International, Thailand Masters, Thailand Open, U.S. Open.

Dan pada dua ajang BWF World tour terakhir (All England dan Swiss Open 2022) pada sektor ganda putra Indonesia mampu mendominasi nya.

Hasil tersebut membuat pasangan Indonesia mampu menduduki peringkat teratas dalam BWF World tour Ranking.

Baca Juga: Diisukan Gantung Raket hingga Terkena Skorsing, Begini Kabar Shi Yuqi Sekarang

Sedangakn pada update terakhir dua pasangan juara Bagas/Fikri turun satu pringkat dan Fajar/Rian membuntuti di peringkat 11 dengan poin 12,750.

Berikut adalah daftarnya 10 besar BWF World tour Ranking ganda putra.

1.Mohammad AHSAN/Hendra SETIAWAN (Indonesia) 19.670

2. ONG Yew Sin/TEO Ee Yi (Malaysia) 18.920

3. Satwiksairaj RANKIREDDY/Chirag SHETTY (India) 18.550

4.Krishna Prasad GARAGA/Vishnuvardhan Goud PANJALA (India) 18.050

5.Fabien DELRUE/William VILLEGER (France) 17.690

6.GOH Sze Fei/Nur IZZUDDIN (Malaysia) 15.950

7. Ishaan BHATNAGAR/Sai PRATHEEK.K (India) 15.680

8. Kim ASTRUP/Anders Skaarup RASMUSSEN (Denmark) 15.350

9. M.R. ARJUN/DHRUV KAPILA (India) 14.840

10. Muhammad Shohibul FIKRI/Bagas MAULANA (Indonesia) 13.670

11. Fajar Alfian/Rian Ardianto (Indonesia) 12.750***

Editor: Mukhamad Rozali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah