Rentetan Kekalahan Anthony Ginting di 4 Turnamen Bulutangkis Terakhir, Begini Evaluasi Irwansyah

- 6 April 2022, 03:01 WIB
Anthony Sinisuka Ginting
Anthony Sinisuka Ginting /Instagram @badminton.ina/

HALOYOUTH – Kekalahan pebulutangkis tunggal putra Anthony Ginting menjadi pukulan telak bagi pelatih Irwansyah.

Bertanding di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Korea Selatan, Anthony Ginting kalah atas Claerbout dua set langsung dengan skor 21-16, 21-13 dalam tempo 42 menit.

Nahasnya, pada turnamen Korea Open 2022, Ginting di dapuk menjadi unggulan pertama, karena para pemain papan atas tidak turut tampil di turnamen berlevel BWF World Tour Super 500 ini.

Sebut saja, pebulutangkis peringkat 1 dunia Viktor Axelsen, Anders Antonsen, Loh Kean Yew dan beberapa nama lain yang bertengger di 10 besar menyatakan mundur di Korea Open 2022.

Baca Juga: Terbaru! Lee Chong Wei Dikabarkan Akan Jadi Pelatih di Negara Asia, Dimana?

Hasil yang diraih Anthony Ginting di turnamen kali ini merupakan rentetan pencapaian terburuknya dari empat turnamen yang diikuti dalam satu bulan terakhir.

Pada turnamen German Open 2022 yang dihelat pekan lalu, Anthony Ginting kandas di babak 16 besar setelah takluk atas Lakshya Sen dari India.

Ginting kalah memalukan atas Lakshya Sen dua set langsung dengan skor  telak 21-7, 21-9.

Pada turnamen berikutnya, yakni pada babak perempat final turnamen All England 2022, Anthony Ginting juga tumbang dari Viktor Axelsen dari Denmark. Ginting kandas dua gim langsung dengan skor Afrika 4-21, 9-21.

Baca Juga: Didapuk Jadi Unggulan Pertama, Malah Tumbang Paling Pertama, Performa Ginting Disindir Warganet Begini

Performa Ginting sebenarnya sudah mulai membaik di turnamen Swiss Open 2022. Ia mencapai babak semifinal Swiss Open 2022 dan meraih juara ketiga.

Pemain yang dikenal dengan si Tukang Tipu ini kalah di babak semifinals dari Prannoy HS lewat rubber game 19-21, 21-19, 18-21.

Kekalahan demi kekalahan yang diterima Anthony Ginting membuat pelatih ganda putra, Irwansyah angkat bicara. Terutama ketika kalah di babak 32 besar Korea Open 2022.

Irwansyah mengatakan bahwa performa Anthony Sinisuka Ginting tidak bagus, kurang variasi, dan cenderung monoton. Alih-alih ingin bermain cantik, malah menjadi boomerang bagi Ginting sendiri.

Baca Juga: Update Ranking BWF Terbaru Usai Orleans Masters 2022, Peringkat Putri KW Naik 19 Tingkat, Rehan-Lisa...

 Akibatnya, ia harus angkat koper lebih dini dari Korea Open 2022, setelah dikalahkan pemain non unggulan. Bahkan, secara peringkat jauh dibawah Ginting.

Pria kelahiran Cihami Bandung ini kalah dari wakil Prancis, Lucas Claerbout, di babak 32 besar Korea Open 2022.

"Hari ini Ginting main tidak bagus, tidak bisa untuk mengontrol lawan. Variasinya juga menoton sehingga mudah ditebak sama lawan. Banyak mati sendiri dan kakinya pun sudah kelihatan berat di lapangan," tutur Irwansyah seperti dikutip Haloyouth.com dari Djarum Badminton pada Rabu, 06 April 2022.

Irwansayah juga mengungkapkan, permainan Ginting yang kurang bagus tersebut,alasannya jika feeling Ginting sedang tidak enak. Ginting tidak percaya diri atas kemampuan yang dimilikinya.

Baca Juga: Tips Mengobati Jerawat dengan Ampuh ala dr. Anita Ang

"Saya tanya sama dia setelah selesai main, dia bilang feeling sedang tidak enak," ungkap Irwansyah.

"Saya harus benahi pola cara berpikirnya dia sebab di latihan pun ada pukulan yang tidak enak, langsung dia kepikiran terus," ujar Irwansyah.

"Dan itu yang membuatnya tidak percaya terhadap kemampuan yang dia miliki. Jatuhnya menjadi beban," pungkasnya menutup.

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Djarum Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x