Profil Tan Qiang, Pemain yang Dikecam Usai Tendang Shuttlecock Ternyata Dibayang-bayang Hukuman BWF

- 16 April 2022, 03:17 WIB
Pemain China Tendang Shuttlecock
Pemain China Tendang Shuttlecock /Tangkapan Layar Livestremaing @basobakar/

HALOYOUTH - Ganda putra China, Tan Qiang-Ren Xiang Yu mendapat sorotan netizen Indonesia usai melakukan aksi tidak terpuji ketika menghadapi wakil Indonesia Bagas Maulana-Shohibul Fikri.

Ketika itu, pertandingan antara Tan Qiang-Ren Xiang Yu menghadapi Bagas-Fikri di perempat final Korea Masters 2022 berlangsung panas dan menciptakan drama-drama yang tidak terduga.

Di game pertama, Tan Qiang-Ren Xiang Yu berhasil mengamankan laga dengan skor 21-17 namun di game kedua mereka menunjukan attitude yang tidak baik.

Baca Juga: Diwarnai Insiden Lepas Raket pada Korea Masters 2022, Bagas-Fikri: Lawannya Alot, Tapi...

Ketika itu, di game kedua ketika poin menunjukan 22-22, Tan Qiang menendang shuttlecock usai Bagas-Fikri mendapatkan poin.

Di akhir laga, Tang Qiang-Ren Xiang Yu tak terima usai kalah 20-22 sehingga gagal melaju ke babak semifinal.

Aksi Tan Qiang menendang shuttlecock untuk diberikan pada Bagas-Fikri yang sebetulnya bisa diberikan dengan cara yang sopan dan baik membuatnya dikecam netizen Indonesia.

Baca Juga: Bikin Lawan Frustasi, Bagas-Fikri Disorot China: Sayang, tapi.....

"Dimanakah Attitude mu wahai MD CHINA. Sudah Kalah di tambah Attitude buruk, Harusnya Terima Kekalahan dan Mengakuinya Bahwa Bakri Lebih Unggul Permainan nya. Alhamdulillaah Bakri Lolos Ke Babak berikutnya" Tulis akun fb Soto Bakar seperti dilansir Haloyouth.com pada 16 April 2022

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah