Ditantang An Se Young di BAC 2022, Stephanie Siapkan Strategi Khusus: Ini Kesempatan Saya

- 26 April 2022, 22:04 WIB
Stephanie Widjaja
Stephanie Widjaja /Instagram @stephaniewidjaja19/

HALOYOUTH - Setelah berhasil keluar dari babak kualifikasi, Stephanie Widjaja akan ditantang oleh pebulutangkis tunggal putri asal Korea Selatan An Se Young.

Stephanie Widjaja dan Komang Cahya Ayu Dewi harus memulai pertandingan Badminton Asia 2022 dari babak kualifikasi, agar bisa melaju ke babak utama.

Di babak kualifikasi Stephanie Widjaja sukses meraih kemenangan saat berjumpa dengan Fathimath N. Abdul Razzaq dari Maladewa dengan skor 21-4, 21-8, setelah itu ia juga berhasil mengalahkan Janelle Anne Andres dari Filipina.

Baca Juga: 3 Potret Mesra Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo, Netizen Gagal Fokus ke Tangan Kevin yang...

"Ada untungnya saya main dulu di kualifikasi. Jadi saya bisa sambil adaptasi dengan situasi lapangan," kata Stephanie dikutip haloyouth.com dari pbdjarum.org pada 26 April 2022.

Saat bermain di babak kualifikasi, Stephanie Widjaja mengaku masih memiliki sedikit kendala dan harus menyesuaikan diri dengan keadaan lapangan.

"Kendalanya masih ada ragu-ragu belum berani banyak mengontrol lawan karena angin di lapangan kencang. Jadi, yang penting masuk dulu bolanya," tambah Stephanie.

Baca Juga: Badminton Asia Ragukan Praveen/Melati Juarai BAC 2022 Karena Performa Buruk 2 Tahun Trakhir, Tapi Pasangan Ini

Setelah melaju ke babak 32 besar Badminton Asia Championship 2022, pebulutangkis tunggal putri Indonesia sudah mempunyai strategi khusus saat berhadapan dengan unggulan kedua dari Korea Selatan yaitu An Se Young.

"An Se Young kan mainnya rapih dan tidak gampang di matikan, jadi saya harus sabar dan tidak boleh banyak membuat kesalahan sendiri," ungkap Stephanie.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: PB Djarum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x