Rekap Hasil Babak 32 Besar BAC 2022: 11 Wakil Indonesia Lolos ke-16 Besar Termasuk Jojo

- 27 April 2022, 21:21 WIB
Komang Ayu Cahya Dewi
Komang Ayu Cahya Dewi /Humas PP PBSI/

HALOYOUTH - Badminton Asia Championship 2022 memasuki hari kedua pada Rabu, 27 April 2022. Dalam lanjutan laga yang digelar di Manila Philipina, para pemain bulutangkis masih memperebutkan tiket kebabak 16 besar.

Pada hari kedua turnamen BAC 2022, Indonesia mengirimkan 11 wakilnya untuk memperebutkan tiket ke babak 16 besar, yang terdiri dari 4 tunggal putra, 4 tunggal putri, dan 3 ganda putri.

Wakil Indonesia yang tampil adalah Chicko A. D. Wardoyo, Komang Ayu Cahya Dewi, Putri Kusuma Wardani, Jonathan Cristie, Stephani Widjaja, Siti F. S. Ramadhanti/Ribka Sugiarto, Meilyisa T. P. Sari/Rachel A. Rose, Shesar H. R., Febriana D. Kusuma/Amalia C. Pratiwi, Gregoria M. T., Dan Anthony Sinisuka Ginting.

Dikutip Haloyouth.com dari website resmi PBSI pada Rabu, 27 April 2022, berikut hasil lengkap pertandingan Badminton Asia Championship 2022.

Baca Juga: Hadapi Laga Berat di Laga Pembuka, Pelatih Indra Jaya Optimis, Lee Zii Jia Juara BAC 2022

Dari tunggal putra Chicko Aura Dwi Wardoyo secara mengejutkan mampu mengalahkan unggulan pertama asal Jepang, Kento Momota dengan Rubber Game 17-21, 21-17, dan 21-7.

Dari sektor tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi mampu meraih kemenangan setelah mengandaskan wakil Tiongkok, Han Yue dengan dua game langsung 21-14 dan 21-12.

Putri Kusuma Wardani yang kesulitan di game pertama saat menghadapi wakil dari Korea Selatan, Kim Gaeun akhirnya mampu memenangkan pertandingan dengan skor 10-21, 21-12, dan 21-15.

Jonathan Cristie mampu menyusul Chicko kebabak 16 besar setelah menyudahi perlawanan Sai Praneteeh B. Dari india dengan dua game langsung 21-17 dan 21-13.

Baca Juga: Sukses Jegal Juara Junior Asia di 32 Besar BAC 2022, Komang Ayu Bertemu Idolanya di Babak 16 Besar

Bermain dengan Rubber set, Stephani Widjaja akhirnya harus mengakui keunggulan lawannya yang berasal dari Korea Selatan, An Seyoung dengan skor 16-21, 21-16, dan 16-21.

Dari ganda putri, pasangan Siti Fadia/Ribka secara mengejutkan mampu menyingkirkan unggulan ketiaga asal Korea Selatan Kim seyoung/Kong Heeyoung dengan skor 21-17, 20-22, dan 21-11.

Meiylisa trias/Rachel merupakan pasangan ganda putri junior yang diturunkan Indonesia dalam turnamen ini, namun kiprah pasangan muda ini harus terhenti melalui pertandingan Rubber set atas wakil Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dengan skor 25-23, 10-21, dan 10-21.

Shesar Hiren Rhustavito tak mau ketinggaln dari kompatriotnya, Jonathan Cristie dan Chicko yang terlebih dahulu lolos ke babak 16 besar, Shesar mampu mengalahkan Lin Chun-Yi asal Chinese Taipei dengan skor 14-21, 22-20, dan 21-19.

Baca Juga: Ribka/Fadia Hancurkan Unggulan ke 3 dari Korea di BAC 2022, Ribka: Kado Terbaik untuk Perpisahan

Febriana/Amalia tak mampu berbuat banyak, mereka harus mengakui keunggulan lawannya asal Tiongkok Zhang Shu Xian/Chinazheng Yu dengan skor 17-21, dan 11-21.

Gregoria Mariska Tanjung menghadapi wakil dari Tiongkok Zhang Yi Man. Sempat unggul di game pertama, namun Gregoria harus mengakui keunggulan lawannya dengan skor 22-20, 22-24, dan 15-21.

Dari tunggal putra Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting menghadapi wakil dari Thailand, Shittikom Kammasin. Sempat bermain dengan Rubber Game, namun Ginting mampu menyingkirkan lawannya dengan skor 21-13, 17-21, dan 21-13.

Dari hasil imi memastikan bahwa, Chicko Aura Dwi Wardoyo, Komang Ayu Cahya Dewi, Putri Kusuma Wardani, Jonathan Cristie, Siti F. S. Ramadhanti/Ribka Sugiarto, Shesar Hiren Rhustavito, dan Anthony Sinisuka Ginting berhak lolos kebabak 16 besar menemani Rinov Rivaldy/Pitha Mentari, Fajar Alfian/Muh Rian Ardianto,Praven Jordan/Melati D. Oktavianti yang pada hari sebelumnya mampu menyingkirkan lawannya.

Sedangkan, Stephani Widjaja, Meilyisa T. P. Sari/Rachel A. Rose, Febriana D. Kusuma/Amalia C. Pratiwi, dan Gregoria Mariska Tanjung harus pulang lebih awal menyusul Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Rehan Naufal K./Lisa A. Kusumawati yang pada hari pertama pertandingan telah gugur terlebih dahulu.***

Editor: Muhammad Jejen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x