China Sebut Indonesia Bisa Menang Mudah di Piala Thomas 2022, Ini Alasannya.....

- 4 Mei 2022, 11:57 WIB
Tim bulutangkis Indonesia
Tim bulutangkis Indonesia /Screenshoot instagram putri.k.w20/

HALOYOUTH- Secara mengejutkan salah satu media China, Sohu menyebut Indonesia bisa menang mudah melawan tim bulutangkis China jika berhadapan di Piala Thomas 2022.

Bukan tanpa alasan, Sohu melaporkan alasan Tim Thomas Indonesia bisa menang mudah atas China di Piala Thomas 2022

Tim Thomas Indonesia berstatus sebagai juara bertahan di ajang ini, pada edisi sebelumnya Piala Thomas 2020, Tim Indonesia bertemu China dan berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 3-0 di partai final.

Pencapaian gemilang ini membuat Indonesia kembali memembawa pulang gelar Piala Thomas setelah penantian panjang selama 19 tahun.

Baca Juga: Disiarkan di TV ini, Live Badminton Piala Thomas dan Uber 2022, Dukung Perjuangan Ahsan-Hendra dkk.....

Sebelumnya, Tim Thomas Indonesia sukses meraih titel Piala Thomas edisi 1958, 1961, 1964, 1970, 1973, 1976, 1979, 1984, 1994, 1996, 1998, 2000, 2002 dan teranyar 2020

Edisi kali ini, Piala Thomas dan Uber Cup 2022 akan berlangsung pada 8 hingga hingga 15 Mei 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Tim Thomas Indonesia tergabung di Grup A bersama Korea Selatan, Thailand, dan Singapura.

Baca Juga: Tak Dapat Dipercaya, Kento Momota Sebut 'Takut' Hadapi Pemain Terbaik ini: Saya Sangat Ketakutan....

Pada ajang ini, Singapura akan menjadi lawan pertama Tim Putra Indonesia, setelah itu Skuad Merah Putih akan bertemu Korea Selatan.

Kemudian, Skuad Putra Indonesia akan menghadapi lawan tangguh tuan rumah Thailand pada laga pemungkas Grup A Piala Thomas 2022.

Artinya, Indonesia dan China tidak tergabung dalam satu grup, meski begitu, Media China tetap menyebut China berpeluang akan bertemu Indonesia dalam perburuan gelar juara.

Jika saling berhadapan, Media Sohu menganggap negaranya akan menelah kekalahan dari Indonesia. Sohu menuliskan Skuad China kemungkinan tidak diperkuat pemain andalanya termasuk Shi Yu Qi pada Thomas Cup 2022 ini.

Baca Juga: Saking Hebatnya, Kento Momota Puji Setinggi Langit Pemain Terbaik Indonesia ini: Paling Hebat......

Sebagai gantinya, China akan menurunkan Guang Zu yang diharapkan membawa perubahan besar bagi timnya. Guang Zu disiapkan untuk berhadapan dengan tunggal andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting

Selain itu, China juga akan menurunkan Weng Hong Yang untuk meladeni perlawanan Jonatan Christie. Weng Hong yang tengah naik daun diprediksi akan merepotkan Jonatan Chrisitie di ajang tersebut.

Meski menganggap ungul di sektor tunggal, media China meragukan kekuatan negaranya di sektor ganda putra. Sebab, ganda putra Indonesia memiliki kekuatan hampir merata

Beralih ke Piala Uber, media Chin menyebut tim putri China bisa mempecundangi lawannya termasuk Indonesia.

Baca Juga: Terlengkap Semua Sektor, Ranking BWF Terbaru Jelang Piala Thomas 2022, Ini Peringkat Pemain Indonesia.....

Diisi kekuatan merata, Chen Yufei dkk berkesempatan untuk mempertahankan gelar juara Piala Uber 2022. Apalagi, Tim Uber China berada di grup yang tidak tangguh seperti Taiwan, Spanyol, dan Australia.

Diatas kertas, China diunggulkan untuk lolos dari fase grup hingga merebut gelar juara Piala Uber 2022.

Sementara, tim Uber Indonesia dinilai akan mengalami kesulitan karena satu grup dengan Jepang, Prancis dan Jerman di Grup A

Menekar peluang Indonesia

Indonesia sebagai juara bertahan tampil tanpa kekuatan penuh pada Piala Thomas 2022. Hal ini terjadi karena faktor cedera dan bentrokan dengan SEA Games 2021

Salah satu andalan Indonesia yang dipastikan absen pada ajang ini adalah Marcus Fernaldi Gideon. Rekan duet Kevin Sanjaya itu absen karena harus menjalani proses pemulihan akibat cedera parah yang dialaminya.

Baca Juga: Jonathan Christie Kena Sentil Usai Unggah Momen ini, Shania Junianatha: Biar Apa?

Absenya Marcus Gideon tentu memperlemah kekuatan Indonesia yang memiliki misi besar untuk mempertahan gelar juara

Terlepas dari absennya Gideon, sektor ganda masih dihuni kekuatan merata mulai pasangan nomor 2 dunia Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan, Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto hingga Bagas Maulana-Muhammad Shohibul Fikri.

Kehadiran Kevin Sanjaya juga bisa memunculkan kejutan dari Indonesia. Kevin diprediksi akan berpasangan dengan Mohammad Ahsan atau juga salah satu dari pasangan Fajar-Rian. Komposisi ini menarik untuk memberikan kejutan pada lawan.

Di sektor tunggal Jonatan Christie, Anthony Ginting menjadi pemain lama yanh kembali menjadi andalan Indonesia.

Baca Juga: Miliki Pesona yang Kuat, Berikut 6 Bidadari Badminton Indonesia Jadi Tombak di Piala Uber 2022

Dengan berstatus sebagai juara bertahan, Indonesia diharapkan bisa mengatasi tekanan didalam maupun diluar demi meraih titel Piala Thomas 2020.

Berikut daftar pemain Skuad Indonesia di Piala Thomas dan Uber Cup 2022

Tim Thomas Indonesia
1. Anthony Sinisuka Ginting
2. Jonatan Christie
3. Shesar Hiren Rhustavito
4. Syabda Perkasa Belawa
5. Tegar Sulistio
6. Kevin Sanjaya Sukamuljo
7. Mohammad Ahsan
8. Hendra Setiawan
9. Fajar Alfian
10. Muhammad Rian Ardianto
11. Bagas Maulana
12. Muhammad Shohibul Fikri

Tim Piala Uber
1. Komang Ayu Cahya Dewi
2. Aisyah Sativa Fatetani
3. Bilqis Prasista
4. Tasya Farahnailah
5. Siti Sarah Azzahra
6. Nita Violina Marwah
7. Febriana Dwipuji Kusuma
8. Amalia Cahaya Pratiwi
9. Jesita Putri Miantoro
10. Lanny Tria Mayasari
11. Tryola Nadia
12. Melani Mamahit.***

 

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Sohu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah