Fakta Tak Terlupakan Laga Indonesia Vs Yordania, Nomor 3 Gara-gara Netizen

- 13 Juni 2022, 09:35 WIB
Pratama Arhan / Instagram / @pssi
Pratama Arhan / Instagram / @pssi /

HALOYOUTH - Laga lanjutan Grup A yang mempertemukan Indonesia vs Yordania berakhir untuk kemenangan Yordania.

Yordania yang memiliki peringkat lebih baik dari Indonesia tampil sangat percaya diri kala menang tipis atas anak-anak Garuda.

Sempat berusaha untuk membalikan keadaan, namun tak ada satu gol pun yang dapat disarangkan Asnawi dkk.

Baca Juga: 3 Faktor Kekalahan Indonesia vs Yordania, Pergantian Pemain yang Tidak Mulus?

Skor akhir 0-1 masih tak berubah sampai pluit babak terakhir dibunyikan.

Kekalahan ini membuat Indonesia masih bertengger di posisi kedua pada papan klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

Pertandingan Indonesia vs Yordania meninggalkan fakta yang tak terlupakan bagi penggemar sepak bola di Indonesia.

Berikut ini fakta tak terlupakan pasca laga Indonesia vs Yordania.

1. Tak Pernah Menang

Kekalahan pada laga kedua memperpanjang rekor kurang baik anak-anak garuda atas pertemuan dengan Yordania.

Baca Juga: Peluang Indonesia dapat Lolos ke Piala Asia 2023, Menang dari Nepal Harga Mati

Sebelumnya, Indonesia telah bentrok sebanyak 4 kali atas anak-anak Yordania dan seluruh pertemuan dimenangkan oleh Yordania.

Pertemuan kelima yang berlangsung pada babak Kualifikasi Piala Asia 2023, Yordania kembali menang tipis atas Indonesia.

Hal itu memperpanjang rekor kurang baik dengan total kekalahan 5 kali dari 5 kali pertandingan.

2. Yordania Takjub Atas Lemparan Maut Arhan

Pertandingan yang dilakukan pada Minggu, 12 Juli 2022 tersebut menjadi momen yang tak terlupakan bagi Yordania.

Baca Juga: Link Streaming Gratis Piala Presiden 2022 Senin, 13 Juni 2022: PSIS vs Persita, Bhayangkara FC vs Persebaya

Pasalnya, pertahanan mereka dapat goyah hanya karena lemparan ke dalam yang langsung masuk ke dalam kotak pinalti.

Siapa lagi kalau bukan Pratama Arhan, dirinya berhasil membuat pelatih Yordania berpikir keras untuk mengatasi skema lemparan ke dalam Arhan.

Apalagi salah satu lemparannya dapat menghantam tiang gawang milik Yordania.

Akhirnya pelatih Yordania mengutus satu pemainnya untuk mengganggu konsentrasi Arhan saat melakukan lemparan ke dalam.

Baca Juga: Jangan Sampai Ketinggalan! Jadwal Piala Presiden 2022 Hari Ini, Selengkapnya Lihat di Sini

Dan strategi tersebut berhasil meredam skema lemparan ke dalam Arhan.

3. Netizen Cari Akun Instagram Wasit

Setelah sebelumnya, merasa diuntungkan atas kepemimpinan wasit Indonesia vs Kuwait.

Akun Instagram wasit yang memimpin laga tersebut langsung bertambah banyak jumlah pengikutnya.

Berbeda halnya dengan wasit yang memimpin laga Indonesia vs Yordania.

Hadiah penalti yang diberikan kepada Yordania oleh wasit asal Oman, Yaqob Said Baqi, dirasa merugikan Indonesia.

Baca Juga: Profil Nadeo Winata Kiper Milik Timnas Indonesia yang Jago Tepis Penalti

Sehingga, netizen Indonesia ramai-ramai mencari akun Instagram milik wasit tersebut.

Ada yang menyebut ingin silaturahmi ada juga yang ingin mereport akun tersebut.

"Ini gak si wasit ya wkwk," ungkap akun Twitter @LopesPrakoso sambil membagikan tangkapan layar akun Instagram yang disinyalir milik Yaqob Baqi.

Tweet tersebut ditanggapi beragam oleh netizen Twitter.

Baca Juga: Nadeo Tepis Pinalti, Indonesia Kalah Tipis atas Yordania Kualifikasi Piala Asia 2023

"Gas reporttt," tulis akun @erdi_cancer.

"Jangan lupa assalamualaikum ya gaes yaa. Ingat emosi boleh, tapi harus tetap sopan," ungkap akun @thaimnida.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah