Tundukkan Dechapol/Sapsiree, Ternyata Ganda Malaysia Ini Berguru di Padepokan Tangsel Milik Candra Wijaya

- 14 Juni 2022, 21:26 WIB
Sahabat Greysia Polii, Goh Soon Huat-Shevonlai Jemie, ganda campuran Malaysia gabung di Klub Candra Wijaya, Screenshoot Instagram.com/@shevonlai
Sahabat Greysia Polii, Goh Soon Huat-Shevonlai Jemie, ganda campuran Malaysia gabung di Klub Candra Wijaya, Screenshoot Instagram.com/@shevonlai /

HALOYOUTH - Pasangan ganda campuran asal Malaysia Goh Soon Huat/Shevon Lai membuat kejutan di babak 32 besar Indonesia Open 2022.

Goh Soon Huat-Shevon Lai berhasil menekuk Pasangan ganda campuran nomor 1 dunia asal Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerttanachai melalui laga rubber game.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Goh Soon Huat/Shevon Lai berhasil pulangkan Dechapol/Sapsiree dengan skor 21-18, 7-21 dan 22-20.

Dibalik kesuksesan Goh Soon Huat/Shevon Lai pulangkan Dechapol/Sapsiree, rupanya pasangan ganda campuran Malaysia itu berguru di Indonesia, tepatnya di ‘Padepokan Tangsel’ milik legenda bulutangkis Indonesia, Candra Wijaya.

Baca Juga: Ranking BWF Terbaru Tunggal Putra Indonesia, Syabda Belawa Melesat 148 Tingkat usai Juara

Pasangan ganda campuran asal Malaysia yaitu Goh Son Huat/Shevon Jemie Lai diketahui memutuskan untuk keluar dari Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) awal Januari lalu dan beralih ke Indonesia.

Pada awal Januari 2022, Goh Son Huat/Shevon Jemie Lai resmi bergabung dengan salah satu klub latihan di Indonesia milik salah satu legenda bulutangkis Candra Wijaya di Tangerang Selatan.

Goh Son Huat/Shevon Jemie Lai memilih bergabung dengan Candra Wijaya International Badminton Center setelah ia memutuskan keluar dari BAM Malaysia, keputusan ini sempat membuat para penggemarnya merasa senang, mereka menyambut kedatangan sang jagoan di tanah air dengan sambutan hangat.

Keduanya berlatih di Indonesia diketahui dari postingan Instagram pribadinya @shevonlai, mereka mengunggah aktifitas pusat berlatih di klub tersebut dengan atlet-atlet Indonesia.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah