Ranking BWF Terbaru 6 Ganda Putra Indonesia Usai Indonesia Open, Pramudya-Yeremia Naik, Marcus-Kevin Kokoh

- 20 Juni 2022, 13:20 WIB
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo /Humas PP PBSI/

HALOYOUTH - Enam ganda putra Indonesia mengalami hasil berbeda di Indonesia Open 2022 dan mendapatkan hasil yang kurang baik.

Untuk pertama kalinya wakil Indonesia terutama di ganda putra tanpa wakil di babak semifinal Indonesia Open 2022.

Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan tersingkir lebih awal di babak pertama usai dikalahkan Liu Yuchen-Ou Xuan Yi 21-17 dan 24-22.

Baca Juga: Kevin Sanjaya Mesra dengan Keluarga Valencia Tanoesoedibjo di Ulang Tahun Jessica, Netizen: Kamu Berada di...

Kemudian di babak kedua, giliran Bagas Maulana-Shohibul Fikri yang harus tersingkir, Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin dan Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Bagas-Fikri disingkirkan Fajar-Rian dengan skor 10-21, 21-10 dan 15-21, kemudian Leo-Daniel dikalahkan Kim Astrup-Anders Skaarup Rasmussen 18-21, 21-16 dan 15-21.

Sementara Marcus-Kevin ditumbangkan wakil Korea Selatan, Kang Minhyuk-Seo Seungjae dalam dua game langsung 14-21 dan 12-21.

Baca Juga: Ranking BWF Tunggal Putra Usai Indonesia Open 2022, Viktor Axelsen Pecahkan Rekor Poin Tertinggi dalam Sejarah

Terakhir wakil Indonesia yang tersisa di babak perempat final, Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Fajar-Rian gugur.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Badminton Talk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah