Update Hasil Malaysia Open 2022: Apriyani-Fadia Tumbangkan wakil Jerman, Rehan-Lisa, Grego Menggila

- 28 Juni 2022, 11:49 WIB
Pasangan baru ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti
Pasangan baru ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti /Tangkapan layar video Twitter/

HALOYOUTH- Update hasil Malaysia Open 2022 hari pertama babak 32 besar yang berlangsung di di Axiata Arena, Kuala Lumpur Malaysia hari ini Selasa 28 Juni 2022.

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil menumbangkan wakil Jerman Stine Kuespert-Emma Moszczynski di babak 32 besar Malaysia Open 2022.

Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti menang atas Stine Kuespert-Emma Moszczynski dua gim langsung dengan skor 22-20, dan 21-9.

Kemenangan ini membawa Apriyani-Fadia berhasil lolos melaju ke babak 16 besar Malaysia Open 2022.

Baca Juga: Habisi Akane Yamaguchi, Gregoria Mariska Tunjung Sempat Putus Asa Gara-gara Ini: Seandainya Aku Stop....

Sebelumnya, dua wakil Indonesia lebih dulu berhasil lolos melaju ke babak 16 Besar Malaysia Open 2022.

Mereka adalah Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri) dan Rehan Naufal Kusharjanto-Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran)

Rehan Naufal Kusharjanto-Lisa Ayu Kusumawati sukses menaklukkan wakil Hongkong Chang Tak Ching-Ng Wing Yung di babak 32 besar Malaysia Open 2022.

Rehan Naufal Kusharjanto-Lisa Ayu Kusumawati menang atas Chang Tak Ching-Ng Wing Yung lewat drama rubber game dengan skor 23-21, 8-21 dan 21-18.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah