BL Soroti Selebrasi Berlebihan Aaron-Soh Usai Kalahkan Ahsan-Hendra Pada Malaysia Open 2022

- 2 Juli 2022, 05:30 WIB
Momen Aaron Chia-Soh Wooi Yik kalahkan The Daddies
Momen Aaron Chia-Soh Wooi Yik kalahkan The Daddies /Youtube BWF TV/

HALOYOUTH - Kemenangan ganda putra Malaysia Aaron Chia-Soh Wooi Yik atas wakil Indonesia Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan pada babak 16 besar Malaysia Open 2022 menjadi sorotan Badminton Lovers tanah air.

Pasalnya, Aaron Chia-Soh Wooi Yok begitu berlebihan dalam hal selebrasi karena merasa puas telah mengalahkan Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan.

Aaron Chia-Soh Wooi Yik memenangkan pertandingan atas The Daddies setelah melalui pertarungan rubber set dengan skor 21-13, 20-22 dan 21-19.

Baca Juga: Ganda Putrinya di Kalahkan Apri/Fadia, BL China: jangan daftarkan mereka sebelum Kejuaraan Dunia

Pertandingan yang berlangsung ketat inilah yang membuat Aaron-Soh merasa emosional dan melakukan selebrasi yang dianggap berlebihan oleh Badminton Lovers tanah air.

Lebih lengkapnya, berikut komentar Badminton Lovers atas selebrasi Aaron-Soh usai memenangkan pertandingan dari The Daddies di babak perempatfinal.

"Geli liat selebrasi pemain dan penonton Malaysia kaya udah juara aja," komentar salah satu BL dengan akunnya @farhanbastian.

Baca Juga: Lawan Sampai Dibikin Geleng-Geleng, Fajar-Rian Melesat ke Babak Semi Final Malaysia Open 2022

"Soh Wooi Yik selebrasinya udah seperti juara Olimpiade," komentar BL pemilik akun @efrandorasmanasitepu ini.

"Agak gimana gitu liat euforianya Wooi Yik, wkwk," komentar pemilik akun @rutmirandalombantobing.

"Euforia/selebrasinya berlebihan," Badminton Lovers tanah air yang lain.

"Selebrasinya udah kaya juara aja, padahal besok lawan Hoki-Kobayashi berat," komentar @dudungalkasah sembari dibumbuhi emot ketawa.

Baca Juga: Nyaris Keok! Apriyani-Fadia Berhasil Tekuk Unggulan 1 Dunia di Malaysia Open 2022, Warganet: The Bondoloswati!

"Beh, macam final selebrasinya," kata Warganet dengan akunnya @syamsiahicham.

"Aduh selebrasinya, perempatfinal rasa final ya," ujar BL Malaysia @umarwirahadikusuma ini.

"Selebrasi ganda putra Malaysia satu ini berlebihan kaya menang Olimpiade," komentar pemilik akun @nandaa.

"Selebrasinya kaya udah juara aja," sebut @brentakahasi.

"Selebrasinya berlebihan wkwk," sebut Warganet @anita.

Baca Juga: Dihabisi Viktor Axelsen, Ginting Rasakan Kekalahan 3 Kali Beruntun dari Pemain Ranking 1 Dunia

"Pemain Malaysia berasa sudah juara uy, ini baru perempatfinal," komentar akun @anwarlbn.

"Ya wajar sih tuan rumah jadi selebrasinya begitu, tapi itu belum final woy," komentar BL tanah air.***

Editor: Adi Riyadi

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah