Update Ranking BWF World Tour 2022: Chico Melejit, Fajar-Rian Kokoh di Puncak, 'The Daddies' Siap Mengancam

- 19 Juli 2022, 08:31 WIB
Fajar Alfian-Rian Ardianto /Humas PP PBSI/
Fajar Alfian-Rian Ardianto /Humas PP PBSI/ /

Baca Juga: Bukan Ginting ataupun Kevin Sanjaya, Berikut 10 Atlit Bulutangkis Indonesia dengan Pendapatan Tertinggi

Bergeser ke nomor ganda putri dan ganda campuran Indonesia. Duet 'The Tomboys' Apriyani/Fadia sukses naik dua peringkat usai berhasil menjuarai ajang turnamen Malaysia Open 2022 dan Singapore Open 2022.

Semula duet tersebut berada di peringkat ke 15, namun kini mereka duduk di peringkat ke 13 dengan 30.440 poin.

Sedangkan pasangan Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari berhasil naik dua tangga ranking BWF Worl Tour menjadi di posisi ketujuh. Sementara pasangan lainnya, seperti Rehan Naufal-Lisa Ayu tidak mengalami perubahan pringkat.

Nasib kurang baik menimpa pasangan Praveen Jordan-Melati Daeva dan Kevin Sanjaya-Marcus Gideon. Kedua pasangan ganda Indonesia itu harus terlempar cukup jauh dari persaingan tangga ranking BWF Worl Tour.

Akibat absen dari beberap event turnamen BWF Worl Tour, Praveen Jordan-Melati Daeva harus terlempar ke posisi 29 dengan 16.670 poin.

Nasib serupa juga menimpa duet 'The Minions', absen di empat laga terakhir akibat pemulihan cedera yang dialami oleh Marcus Gideon, pasangan ganda putra Indonesia itupun harus terlempar ke peringkat 27 dengan 19.620 poin.

Itulah update ranking BWF World Tour 2022 Tim Bulutangkis Indonesia di pekan ke 28 (per 12 Juli 2022).***

 

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x