Bukan Kento Momota, Inilah 3 Lawan Terberat Anthony Ginting pada Kejuaraan Dunia 2022, Belum Revans

- 3 Agustus 2022, 19:43 WIB
 Anthony Ginting
Anthony Ginting /Instagram @badminton.ina/

HALOYOUTH - Salah satu tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dipastikan akan mengikuti ajang Kejuaraan Dunia 2022.

Sebagaimana diketahui, Kejuaraan Dunia 2022 (WBC) akan segera berlangsung pada 22 hingga 28 Agustus di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang.

Anthony Sinisuka Ginting menjadi wakil Indonesia di nomor tunggal putra bersama dengan Jonatan Christie, Tommy Sugiarto dan Shesar Heran Rhustavito.

Baca Juga: Usia Gemilang, Pemuda Ini Pecah Rekor Diusia Mudanya Sudah Menjadi Top Rangking 1 Dunia, Siapa dia?

Sebagai unggulan keenam turnamen, Anthony Ginting harus melalui rintangan berat dalam meraih medali pada Kejuaraan Dunia 2022.

Tunggal putra andalan Jepang Kento Momota mungkin bisa menjadi salah satu lawan terberat Anthony Ginting pada Kejuaraan Dunia 2022 nanti.

Namun, dalam pertemuan terakhir dengan Kento Momota pada ajang Piala Thomas 2022, Ginting mampu revans dan meraih kemenangan.

Baca Juga: Kevin Sanjaya Lamar Valencia, Segini Total Kekayaan Hary Tanoesoedibjo Capai Triliunan

Terdapat beberapa daftar lawan terberat peraih gelar Singapore Open 2022 ini pada Kejuaraan Dunia, Ginting bahkan belum mampu revans terhadap mereka.

Berikut adalah 3 lawan terberat Anthony Ginting pada Kejuaraan Dunia 2022 Tokyo (22-28 Agustus)

1. Viktor Axelsen (Denmark)

Lawan terberat Ginting pada Kejuaraan Dunia 2022 yang pertama ialah pemain ranking satu dunia Viktor Axelsen dari Denmark.

Baca Juga: Bikin Haru, Kevin Sanjaya Lamar Valencia, Begini Ungkapan Kebahagiaan Hary Tanoe dan Liliana

Pemain berusia 25 tahun ini telah saling bertemu dengan Viktor Axelsen sebanyak 13 kali, dengan keunggulan Axelsen 4-9

Pada awalnya, Ginting mampu unggul head to head atas Axelsen 4-2, namun juara Olimpiade Tokyo 2020 tersebut berhasil revans dan unggul menjadi 4-9.

Anthony harus menelan kekalahan pahit enam kali beruntun dari Axelsen, dimulai pada ajang Thailand Open 2021 Super 1000 hingga Malaysia Open 2022 Super 750.

Baca Juga: Sulit Dikalahkan, Kevin Sanjaya Minta Petuah Mohammad Ahsan untuk Kalahkan Ganda Putra Terbaik Ini

Kemenangan terakhir Ginting atas Axelsen terjadi di ajang Indonesia Masters Super 500 pada 2020 lalu dengan skor 22-20 dan 21-11.

2. Lakhsya Sen (India)

Tunggal putra India, Lakhsya Sen menjadi lawan terberat Anthony yang berikutnya pada World Badminton Championships (WBC) 2022 nanti.

Pasalnya, asuhan coach Irwansyah ini belum pernah meraih kemenangan satu kali pun dalam pertemuannya dengan Lakhsya Sen. Head to head kedua pemain adalah 0-2 untuk keunggulan Lakhsya.

Baca Juga: Jadikan Piala Presiden 2022 Cari Pengalaman Atlet, PBSI Kalbar: Ada Kejutan Disini...

Kekalahan yang diderita Ginting atas Sen terjadi di turnamen German Open 2022 Super 300 dan Piala Thomas 2022.

3. Shi Yuqi (China)

Shi Yuqi dari China menjadi lawan terberat Ginting pada WBC Tokyo 2022, kedua pemain telah bertemu sebanyak enam kali.

Dalam enam kali pertemuannya di turnamen BWF dengan Shi Yuqi, Ginting belum pernah sekalipun mencuri kemenangan.

Sejak bertemu di ajang Kejuaraan Dunia Junior 2014 hingga pertemuan terakhirnya di ajang Swiss Open 2019, Ginting selalu menelan kekalahan.

Baca Juga: 2 Syarat yang Harus Dipenuhi Marcus-Kevin Agar Tahta Ranking 1 Dunia Tak Dikudeta Hoki-Kobayashi

Shi Yuqi akan menjadi lawan terberat Ginting Meskipun belum ada kejelasan pasti dari Asosiasi Bulutangkis China perihal keikutsertaan Yu Qi pada Kejuaraan Dunia 2022 nanti.

Meski demikian, tunggal putra top dunia lainnya seperti Chou Tien Chen, Lee Zii Jia serta Anders Antonsen juga bisa menjadi lawan terberat Ginting pada Kejuaraan Dunia 2022.***

Editor: Adi Riyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x