Inilah Hasil Drawing Japan Open 2022, Misi Balas Dendam Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

- 10 Agustus 2022, 06:00 WIB
Inilah Hasil Drawing Japan Open 2022, Misi Balas Dendam Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Inilah Hasil Drawing Japan Open 2022, Misi Balas Dendam Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan /Instagram @king.chayra/

Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang sedang berada dalam performa terbaiknya akan berjumpa dengan Catherine Choi/Josephine Wu dari Kanada.

Baca Juga: Bukan Rian Ardianto, Ribka Sugiarto Berharap Berjodoh dengan Lelaki Tampan Ini

Dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan menerima tantangan dari ganda putri Belanda Debora Jille/Cheryl Seinen.

Sama halnya dengan sektor ganda putra, tunggal putra Indonesia juga harus berhadapan dengan lawan-lawan yang sangat kuat di babak pertama.

Di sektor tunggal putra Indonesia akan diperkuat oleh Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie serta Chico Aura Dwi Wardoyo.

Peraih gelar juara Singapore Open 2022 Anthony Sinisuka Ginting akan berhadapan dengan wakil Thailand Kunlavut Vitidsarn.

Dari hasil drawing Japan Open 2022, Anthony Ginting berada satu pul dengan pebulutangkis yang menempati ranking 1 dunia ialah Viktor Axelsen.

Baca Juga: Daftar Terbaru Pemain Indonesia Pada Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, Chico Wardoyo Dapat Undangan BWF

Anthony Sinisuka Ginting selalu menerima hasil buruk dalam tujuh pertemuan terakhir saat berjumpa dengan tunggal putra Denmark tersebut.

Bahkan Axelsen berhasil mengalahkan Anthony Ginting dalam tiga turnamen secara beruntun, tepatnya di Indonesia Masters 2022, Indonesia Open 2022 dan Malaysia Masters 2022.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah