Ranking BWF World Tour Finals Ganda Putra Usai Japan Open 2022, Fajar-Rian Dipuncak, The Minions Terancam

- 5 September 2022, 19:11 WIB
Fajar Alfian-Rian Ardianto vs Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan
Fajar Alfian-Rian Ardianto vs Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan /Instagram @badminton.ina/

HALOYOUTH - Berikut update ranking BWF World Tour Finals 2022 usai turnamen Japan Open 2022 berdasarkan update 5 September 2022.

Usai selesainya gelaran Japan Open 2022, poin ranking BWF World Tour Finals race to Guangzhou banyak mengalami perubahan.

Terutama pada sektor ganda putra di posisi delapan peringkat teratas dunia. Tidak terkecuali untuk tim ganda putra Indonesia.

Diketahui, ganda putra Indonesia belum mampu berbicara banyak di turnamen Japan Open 2022. Bahkan asuhan coach Herry Ip dan Aryono tidak ada yang lolos ke babak semi final.

Baca Juga: 5 Bidadari Bukutangkis Dunia yang Miliki Banyak Fans di Indonesia, Nomor 4 Cantik Everlasting

Meski hanya sampai di babak perempat final Japan Open 2022, Fajar-Rian masih kokoh dipuncak ranking BWF World Tour Finals race to Guangzhou 2022 dengan mempunyai total poin sebanyak 76.550.

Sementara itu, di posisi kedua juga ditempati oleh pasangan Indonesia lainnya, yakni Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan.

Pasangan yang akrab disapa The Daddies ini terhenti di babak 16 besar Japan Open 2022, akan tetapi mereka masih berada di peringkat kedua World Tour Finals (WTF) dengan perolehan poinnnya 62,320.

Sementara itu, Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo harus terjun bebas menjauhi peringkat delapan teratas dunia ranking WTF race to Guangzuou 2022.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x