Insiden Beruntun Denmark Open, Pebulutangkis Indonesia Ini Jadi Korbannya, Kini Ambisi Rebut Juara

- 16 Oktober 2022, 19:02 WIB
Momen saat Anthony Ginting mengalami cedera pinggang di Denmark Open 2022
Momen saat Anthony Ginting mengalami cedera pinggang di Denmark Open 2022 /Tangkapan layar YouTube/Indosiar/

 

HALOYOUTH - Insiden beruntun yang pernah terjadi di turnamen Denmark Open, salah satu pebulutangkis Indonesia ini jadi korbannya.

Seperti diketahui, pada turnamen Denmark Open tahun ini, Indonesia telah mengirimkan sebanyak 16 wakilnya untuk bertanding.

Turnamen level 750 ini akan diikuti oleh para pemain bintang bulutangkis papan atas.

Baca Juga: 2 Wakil Merah Putih Berhasil Kawinkan Gelar Juara di Indonesia International Challenge 2022

Jagoan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya juga ikut turun kembali pada turnamen ini.

Ganda putra yang dijuluki The Minions ini sudah lama absen dari beberapa pertandingan.

Marcus yang baru saja pulih dari cedera dan operasinya itu akan menargetkan gelar juara bersama Kevin.

Baca Juga: Ribka Sugiarto Beberkan Kunci Kemenangannya di Indonesia International Challenge 2022

Demi menggaet gelar juara, Indonesia menurunkan kekuatan penuhnya untuk ikut bertanding di turnamen Denmark Open 2022.

Hanya satu ganda putra yang tidak ikut, yaitu Pramudya Kusumawardana dan Yeremia Rambitan pada turnamen kali ini.

Yeremia Rambitan saat ini masih dalam proses pemulihan pasca cedera ACL. Sementara Pramudya baru saja merayakan kemenangannya di Indonesia International Challenge 2022 Malang bersama Rahmat Hidayat.

Baca Juga: Indonesia Terancam Tersingkir Lebih Awal di Piala Suhandinata 2022, Negara Ini Ambisi Tumbangkan Merah Putih

Mengingat turnamen Denmark Open, sempat ada insiden yang cukup menjadi sorotan dari pemain bulutangkis.

Insiden itu terjadi pada Denmark Open 2021 tahun lalu, dimana para pemain bintang ramai-ramai mundur dari turnamen tersebut.

Pasalnya, stamina dari para pemain sudah mulai terkuras habis usai mengikuti Tur BWF yang cukup padat.

Baca Juga: Ambisi Tumbangkan Ganda Putri China di Denamark Open 2022, Siti Fadia: Penasaran Banget Untuk Mengalahkan...

Para pemain yang mundur saat itu adalah ganda putri China, Chen Qingchen-Jia Yifan akibat ada masalah pada bagian pinggangnya sejak sesi pemanasan.

Kemudian satu pemain Indonesia, yaitu Anthony Ginting juga ikut mundur dari pertandingan setelah bermain 3 menit menghadapi Thomas Rouxel.

Ginting saat itu mengalami saki di bagian otot pinggang, akibat mengikuti beberapa turnamen yang cukup padat.

Baca Juga: Siti Fadia Bandingan Cara Main Ganda Putri China dan Jepang, Ini Kata Partner Apriyani Rahayu

Namun kali ini mereka dipastikan akan mengikuti turnamen secara penuh dan memiliki target merebut gelar juara.

Berikut jadwal tanding pemain Indonesia di Denmark Open 2022:

Tunggal Putra

Anthony Ginting vs Lakshya Sen
Jonatan Christie vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus
Shesar Hiren Rhustavito vs Brian Yang
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kanta Tsuneyama

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs He Bing Jiao

Ganda Putra

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya vs Akira Koga/Taichi Saito

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan

Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Ruben Jille/Ties Van Der Lecq

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen

Ganda Putri

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Anna Ching/Teoh Mei Xing

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia C Pratiwi vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong

Ganda Campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas vs Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto

Rehan Naufal K/Lisa Ayu K vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong

Zachariah Josahno/Hediana Julimarbela vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattnahachai.***

Editor: Nahrul Muhilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah