Takluk dari Lee Zii Jia, Jonatan Christie Pastikan Tunggal Putra Indonesia Habis di Denmark Open 2022

- 22 Oktober 2022, 07:42 WIB
Atlet tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie
Atlet tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie /Instagram @badminton.ina/

HALOYOUTH - Atlet bulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie gagal melaju ke babak semifinal Denmark Open 2022, usai ditaklukkan wakil Malaysia Lee Zii Jia.

Jonatan Christie ditaklukkan oleh Lee Zii Jia melalui rubber game, dalam pertandingan sengit di babak perempatfinal turnamen bulutangkis Denmark Open 2022.

Bertanding di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark pada hari Jum'at, 21 Oktober 2022, Jonatan Christie takluk dengan skor 16-21, 21-18, dan 18-21, dari Lee Zii Jia.

Baca Juga: Kompak, Kevin-Marcus dan Fajar-Rian Komentar Begini Jelang Semifinal Denmark Open 2022 Hari Ini

Sejak gim pertama duel antara Jonatan Christie melawan Lee Zii Jia berjalan sengit, keduanya saling kejar-kejaran poin hingga kedudukan skor sempat imbang 5-5.

Perlahan tapi pasti, Lee Zii Jia mencoba menjauhkan jarak dengan terus memperoleh poin dari Jonatan Christie, hingga unggul 11-6 sampai interval gim pertama berlangsung. 

Selepas interval Jonatan sukses menyamakan skor menjadi 14-14, namun Lee mampu mengambil peluang sekaligus mengakhiri gim pertama dengan kemenangan 21-16.

Pada gim kedua, atlet bulutangkis tunggal putra Indonesia yang akrab disapa Jojo itu bermain cantik dan berhasil mengungguli Lee dengan skor 6-3 hingga 11-10 sampai interval. 

Baca Juga: Jadwal Denmark Open 2022 Hari Ini, Sabtu 22 Oktober, The Minions dan Fajar-Rian Ditantang Malaysia

Selepas interval pertandingan kembali memanas hingga skor keduanya sempat imbang 15-15, namun Jojo akhirnya berhasil menutup gim kedua dengan kemenangan 21-18 atas Lee.

Pertandingan kembali ketat pada gim ketiga, skor keduanya sempat imbang 6-6, dan 10-10, meski akhirnya Lee berhasil unggul 11-10 hingga interval usai pukulan Jojo membentur net.

Selepas interval, Lee langsung mendominasi jalannya pertandingan dengan memimpin 15-12, dan 20-17, lalu menutup gim ketiga dengan kemenangan 21-18 atas Jojo.

Atas kekalahannya itu membuat Jojo gagal melanjutkan langkah ke babak semifinal, sekaligus memastikan wakil tunggal putra Indonesia habis tak tersisa di Denmark Open 2022.

Baca Juga: Head to Head Fajar Alfian-Rian Ardianto vs Ong Yew Sin Teo Ee Yi Semifinal Denmark Open 2022

Kendati demikian, para pecinta bulutangkis Indonesia tetap merasa bangga terhadap kekasih dari Shania Junianatha tersebut karena telah berjuang semaksimal mungkin.

Rasa bangga tersebut diungkapkan langsung oleh para pecinta bulutangkis Indonesia, melalui komentar di salah satu unggahan akun media sosial yang memberitakan kegagalan Jojo.

"Jonatan belum berhasil maju ke babak berikutnya, tetap semangat!," tulis akun Instagram @badminton.ina, seperti dikutip Haloyouth.com pada Sabtu, 22 Oktober 2022.

Dalam unggahan tersebut, salah satu badminton lovers yang melalui komentarnya mengatakan, kalau dirinya tetap mengapresiasi Jojo karena telah kalah secara terhormat dari Lee.

Baca Juga: Ranking BWF Jadi Pertaruhan, Marcus-Kevin Hadapi Aaron Chia-Soh Wooi Yik di Semifinal Denmark Open 2022

"Kalah terhormat, skil pemain berkelas semua.. Kami tetap mengapresiasi Jojo.. Anda masih keren dari segi mainmu walau kalah tidak mengecewakan," tulis komentar akun @andigragil.

Selain itu ada juga badminton lovers yang mengaku bahwa dirinya sangat puas melihat permainan yang ditampilkan Jojo saat melawan Lee, meskipun harus kalah.

"Gapapa jooo gapapaaa, walaupun kalah tapi cukup puas dengan permainan kali iniii.. Comeback stronger yaa jooo," pungkas komentar akun @ameliarmdnt_.***

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Instagram @badminton.ina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x