Tersingkir dari India Open 2023 Hingga Bikin Frustasi, Kevin Sanjaya: Saya akan Sangat Capek

- 21 Januari 2023, 06:34 WIB
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya (Indonesia) melawan Liang Wei Keng/Wang Chang (China) di perempat final India Open 2023, Jumat, 20 Januarei 2023.*
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya (Indonesia) melawan Liang Wei Keng/Wang Chang (China) di perempat final India Open 2023, Jumat, 20 Januarei 2023.* /Instagram/@badminton.ina

Lawan tampil bagus. Pertahanannya solid dan sulit ditembus," Kata Kevin Sanjaya dikutip dari laman PB Djarum.

Kevin mengaku bahwa tenaganya sudah habis dan kalau pun pertandingan berlanjut ke babak rubber rasanya dia akan merasakan capek.

Baca Juga: Gregoria Mariska Tunjung: selama mengikuti dua turnamen, hasilnya jelek Jauh dari ekpektasi saya

"Tenaga saya juga sudah habis. Tadi diangkat-angkat terus. Kalau pertandingan sampai rubber game pun, rasanya saya akan sangat capek,” Tambah Kevin .

Terus terang tenaga saya sudah habis. Susah juga melawan mereka yang masih muda dan memiliki power besar,” sambungnya.

Kevin Sanjaya dibuat geleng-geleng dengan lawannya yang kuat, mereka tak gampang mati jika di serang namun sebaliknya Duo Minions yang langsung mati jika Wei Keng-Wang Chang melakukan serangan balik.

“Lawan sangat kuat. Saat diserang, mereka tak gampang mati. Gantian mereka menyerang, kami malah langsung mati,” tambahnya.

Baca Juga: Dikabarkan akan Pensiun dalam Waktu Dekat, Begini Kata Momota

“Lawan hari ini memang bermain sangat baik. Mereka tidak gampang dimatikan. Pertahanannya begitu kuat. Selain itu, serangannya juga bagus,” tutur Kevin menambahkan.

Hari ini saya juga tidak bisa fokus dengan permainan saya sendiri,” tutupnya.

Halaman:

Editor: Adi Riyadi

Sumber: PB Djarum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x