Bikin Ngiler, Segini Total Hadiah yang Didapatkan Timnas Indonesia Jika Meraih Juara Piala AFF U-23 2023

- 26 Agustus 2023, 13:28 WIB
Bikin Ngiler, Segini Total Hadiah yang Didapatkan Timnas Indonesia Jika Meraih Juara Piala AFF U-23 2023
Bikin Ngiler, Segini Total Hadiah yang Didapatkan Timnas Indonesia Jika Meraih Juara Piala AFF U-23 2023 /Twitter Timnas Indonesia/

Apalagi Timnas Indonesia hanya butuh satu kemenangan lagi untuk menyegel gelar juara Piala AFF U-23 2023, sementara terkait nominal hadiah penyelenggara tidak merilis berapa total hadiah yang akan diterima.

Namun jika mengacu pada hadiah tahun sebelumnya, sang juara berhak atas uang dengan nominal 300.000 US Dollar atau setara dengan Rp4,6 miliar, adapun untuk posisi runner up akan mendapatkan 100.000 US Dollar atau setara dengan Rp1,5 miliar.

Dengan total hadiah yang tidak sedikit bisa memotivasi para pemain untuk berjuang habis-habisan demi mengharumkan nama Indonesia, sementara itu bagi pelatih Shen Tae-yong satu kemenangan atas Vietnam di final Piala AFF U-23 2023 akan membawanya meraih trofi pertama selama menukangi Timnas Indonesia.

Sejak pelatih asal Korea Selatan itu ditunjuk sebagai juru taktik Timnas Indonesia, belum ada satu trofi pun yang disumbangkan untuk skuad Garuda, Shen Tae-yong ditunjuk untuk mengasuh Timnas Indonesia di level senior, U-23 dan U-20.

Baca Juga: Mengukur Kekuatan Timnas Indonesia U-23 Jelang Final Piala AFF U-23 2023, Mampukah Garu Muda Mengukir Sejarah?

Moment nyaris mendapatkan trofi terjadi saat Timnas Indonesia mencapai final Piala AFF 2020, saat itu generasi baru Timnas Indonesia dikalahkan oleh Thailand di partai puncak.

Meski begitu Shen Tae-yong sudah memberikan prestasi besar kepada Timnas Indonesia, prestasi ikonik yang diingat tentu saja mengantarkan Timnas Indonesia ke putaran final Piala Asia di level senior untuk kali pertama sejak 2007 silam.

Selain itu Shen Tae-yong juga sukses mendongkrak peringkat Timnas Indonesia lebih dari 20 peringkat sejak ditunjuk pada 2019 lalu, prestasi tersebut dilengkapi dengan keberhasilannya mengantarkan Timnas Indonesia menembus putaran final Piala Asia di dua kelompok umur yaitu Timnas senior dan Timnas U-20. 

Kini tantangan tersebut hadir saat Shen Tae-yong mengasuh Timnas Indonesia U-23, tantangan terbesar Shen Tae-yong adalah mengalahkan Vietnam di partai final Piala AFF U-23 2023.

Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia vs Vietnam Jelang Final Piala AFF U-23 2023, Ajang Pembuktian Garuda Muda

Halaman:

Editor: Saepudin Bahri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah