Spesifikasi Tekno Pova 6 Pro, HP Gaming Paling Recommended di Tahun 2024 dengan Design Modern Bikin Kamu Keren

- 28 Februari 2024, 21:30 WIB
Spesifikasi Tecno Pova 6 Pro 5G
Spesifikasi Tecno Pova 6 Pro 5G /Pixabay//

HALOYOUTH.COM - Sesuai rencana sebelumnya, Tecno resmi meluncurkan Pova 6 Pro pada acara MWC 2024 yang sedang berlangsung. Sebagai perangkat gaming di segmen menengah, Pova 6 Pro hadir dengan desain menarik yang mengusung panel belakang semi-transparan dan dilengkapi dengan lampu LED.

Penasaran dengan spesifikasi detailnya? Ayo kita lihat!

Desain Tecno Pova 6 Pro masih mengikuti jejak pendahulunya, Pova 5 Pro. Seperti sebelumnya, perangkat ini memiliki panel belakang semi-transparan dengan tekstur litografi, serta dilengkapi dengan strip LED di sekeliling modul kamera. Terdapat 210 miniLED dengan sembilan mode pencahayaan yang bisa disesuaikan.

Spesifikasi Tecno Pova 6 Pro 

Spesifikasi Tecno Pova 6 Pro mencakup layar AMOLED 6,78 inci dengan resolusi Full HD+, refresh rate hingga 120Hz, dan peak brightness mencapai 1300 nits. Sensor sidik jari tersemat di dalam layar, sementara kamera selfie 32MP ditempatkan di punch-hole di bagian atas layar.

Berbicara tentang kamera belakang, Tecno Pova 6 Pro dilengkapi dengan sistem tiga kamera belakang. Sensor utama memiliki resolusi 108MP dan fitur in-sensor zoom hingga 10x. Selain itu, terdapat sensor 2MP untuk depth dan kamera AI, serta dilengkapi dengan dual LED flash.

Untuk urusan kinerja, Tecno Pova 6 Pro mengandalkan SoC MediaTek Dimensity 6080 sebagai mesin utamanya. Chipset octa-core dengan fabrikasi 6nm ini memiliki konfigurasi 2x 2.4 GHz Cortex-A76 dan 6x 2.0 GHz Cortex-A55. Pilihan RAM tersedia dalam varian 8GB atau 12GB, disertai dengan penyimpanan internal sebesar 256GB.

Sebagai konfirmasi sebelumnya, Pova 6 Pro menjadi perangkat pertama dari Tecno yang mendukung teknologi audio Dolby Atmos. Hal ini menjanjikan pengalaman audio yang lebih baik dari generasi sebelumnya.

Tecno Pova 6 Pro menampilkan baterai berkapasitas besar, mencapai 6.000mAh, yang merupakan peningkatan dari generasi sebelumnya. Perangkat ini dilengkapi dengan pengisian daya 70W dan mendukung reverse charging 10W. Dengan kapasitas baterai yang besar, Pova 6 Pro menjanjikan daya tahan baterai yang lama, terutama saat digunakan untuk bermain game.

Untuk ketersediaan dan harga, Tecno telah mengumumkan bahwa Pova 6 Pro akan tersedia terlebih dahulu di Filipina, Arab Saudi, dan India, dengan wilayah lain seperti Indonesia menyusul. Harga untuk varian paling rendah, 8/256GB, diperkirakan akan dimulai dari sekitar USD 229 atau sekitar Rp3,5 jutaan.***

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah