Shopee Error Jadi Trending Topic, Keluhan hingga Komentar Lucu Bertebaran di Twitter

- 22 Maret 2022, 14:59 WIB
Shopee alami gangguan
Shopee alami gangguan /shopee.co.id/

HALOYOUTH – Aplikasi belanja online Shopee dilaporkan error oleh banyak pengguna di Twitter. Akibatnya nama marketplace satu ini muncul sebagai trending topic teratas.

Pasalnya, sejumlah pengguna mengeluhkan akun mereka yang tiba-tiba log out saat hendak masuk ke Shopee.

Sebagian dari mereka juga mengaku tidak bisa melakukan check out pembelian barang.

Nampaknya, Shopee sendiri mengakui bahwa layanan mereka tengah mengalami gangguan. Hal itu disampaikan pihak Shopee Indonesia dalam akun Twitternya @ShopeeID.

“Sobat Shopee, beberapa layanan Shopee tengah mengalami gangguan. Shopee mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Namun tidak perlu khawatir, transaksi yang telah dilakukan pelanggan dan mitra akan dapat segera dilakukan kembali,” tulis @ShopeeID seperti dikutip Haloyouth.com pada Selasa, 22 Maret 2022.

Baca Juga: Hastag Shopee Tindas Kurir Jadi Trending, Netizen: Semurah Itu Bayarannya?

Gangguan yang terjadi pada aplikasi belanja online ini pun membuat netizen menyampaikan keluh kesahnya melalui Twitter. Seperti yang disampaikan akun @sxnbxrned.

“Shopee tiba-tiba ke-log out sendiri, enggak diotak-atik padahal, sampai install uninstall, coba log in ulang pakai nomor HP yang udah pernah ke-regist malah dibilangnya nomor HP tersebut belum terdaftar, gimana lah itu?” kata @sxnbxrned.

Gangguan ini juga berdampak pada toko yang berjualan di Shopee. Ada salah satu akun yang mengatakan bahwa dirinya bisa mendapatkan keluhan dari terjadinya gangguan.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x