Kevin Sanjaya Nangis, Ngambek hingga Tak Mau Pulang Gara-gara Kalah di Pertandingan Ini, Olimpiade?

- 13 September 2021, 09:31 WIB
Koleksi mobil mewah Kevin Sanjaya Sukamuljo pebulutangkis papan atas yang menangis karena kalah bertanding
Koleksi mobil mewah Kevin Sanjaya Sukamuljo pebulutangkis papan atas yang menangis karena kalah bertanding /Instagram.com/@kevin_sanjaya/

Baca Juga: Natarina Alika, Putri Sulung Taufik Hidayat yang Hobi Melukis, Vincent sampai Kagum

Selang setahun, duet maut Marcus-Kevin kembali mencatatkan rekor kemenangan dengan mengunci 7 gelar di turnamen Superseries BWF. Penampilan Marcus-Kevin kian melejit di tahun 2018, usai memborong 8 gelar serta meraih medali emas Asian Games.

Tak henti disitu, Marcus-Kevin kembali mengukir rekor dengan mengantongi 8 gelar di tahun 2019. Capaian gelar itu, mengantarkan The Minions julukkan Marcus-Kevin memuncaki rangking terbaik dunia.

Marcus-Kevin langsung merangsek sebagai ganda putra pertama yang mengoleksi poin lebih dari 100.000 poin. Sayang, berbagai turnamen tahun 2020 sempat terhenti karena dunia dilanda wabah Covid-19, beberapa atlet termasuk Kevin-Marcus harus merasakan dampak tersebut.

Baca Juga: Ini Daftar 20 Altet Indonesia di Piala Sudirman 2021, Putri KW dan Ester Jadi yang Termuda

Bahkan, dampak Covid-19 membuat permainan mereka mulai menurun usai membengku karena jarang bermain. Terbukti, pada turnamen terakbar di dunia yakni Olimpiade Tokyo 2020 ganda putra andalan Indonesia Marcus-Kevin tidak mampu meraih medali.

Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo harus mengakui keunggulan wakil Malaysia Aaron Chia-Soh Wooi Yik. Bermain di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo kamis 29 Juli 2021 siang WIB, Marcus-Kevin kalah dua gim langsung dengan skor 14,21, dan 17-21

Kekalahan ini, memupus harapan Indonesia untuk memperoleh medali sekaligus mengubur mimpi The Minions di Olimpiade Tokyo 2020. Bahkan, The Minions melampiaskan kekecewaan dengan membanting raket miliknya usai kalah dari wakil Malaysia.

Baca Juga: Bikin Hati Tersentuh! Greysia Polii Bongkar Sosok Apriyani Rahayu Saat Pertama Kali Berpasangan di Ganda Putri

Meski begitu, kekalahan ini lantas tidak membuat posisi The Minions bergeser. Marcus-Kevin tetap kokoh berada di rangking 1 Dunia dengan mengoleksi 106.853 setelah menambah 7.200 poin dari capaian Olimpiade.

Halaman:

Editor: Muhammad Jejen

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah