Sinopsis The Lord of the Rings The Two Towers di Bioskop Trans TV, Aksi Penyingkiran Cincin Jahat

- 21 April 2022, 06:07 WIB
Sinopsis film The Lord Of The Rings The Two Towers
Sinopsis film The Lord Of The Rings The Two Towers /Tangkapan layar YouTube Warner Bros. Pictures/

HALOYOUTH – Film The Lord Of The Rings The Two Towers akan tayang kembali di Bioskop Trans TV.

Film yang rilis perdana tahun 2002 ini disutradarai Peter Jackson, dengan naskah skenario ditulis Fran Walsh, Stephen Sinclair, Philippa Boyens, dan Peter Jackson berdasarkan novel The Two Towers karya J.R.R. Tolkien.

Nama-nama di balik produser sendiri, yakni Barrie M. Osborne, Peter Jackson, dan Fran Walsh.

Film ini dibintangi oleh Elijah Wood, Liv Tyler, Ian McKellen, Sean Astin, Viggo Mortensen, Cate Blanchett, Bernard Hill, Christoper Lee, John Rhys-Davies, hingga Hugo Weaving.

Baca Juga: Tom Cruise Ungkap Alasan Top Gun: Maverick Hadir Setelah 36 Tahun, Begini Katanya

Berdurasi 179 menit, film yang diproduksi New Line Cinema bersama WingNut Films ini mengeluarkan biaya produksi sebesar US$94 juta atau sekitar Rp1,3 triliun.

Menakjubkannya, film  The Lord Of The Rings The Two Towers berhasil meraih Box Office dengan pendapatan sebesar US$947,5 juta atau sekitar Rp13,5 triliun. 

Adapun sinopsis  The Lord Of The Rings The Two Towers bercerita tentang kelanjutan perjalanan Frodo Baggins untuk menghancurkan cincin yang memiliki kekuatan jahat.

Ia bersama Sam tersesat di Mordor. Mereka kemudian diikuti oleh Gullum, pemilik cincin berkekuatan jahat yang menginginkan cincin miliknya kembali lagi. Yang dilakukan Frodo dan Sam adalah menangkap makhluk tersebut.

Halaman:

Editor: Nahrul Muhilmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah