Sinopsis Film 'Saat Menghadap Tuhan', Keberanian Terakhir Sang Remaja yang Terjerat dalam Kegelapan

- 26 Mei 2024, 17:57 WIB
Official poster film Saat Menghadap Tuhan, Sinopsis Film
Official poster film Saat Menghadap Tuhan, Sinopsis Film /Pixabay///Pixabay

HALOYOUTH.COM - Sinopsis film terbaru "Saat Menghadap Tuhan" menjadi perbincangan hangat di kalangan para penggemar film Indonesia. Kisahnya berusaha mengungkap tabir gelap kehidupan remaja Indonesia yang selama ini tersembunyi. Banyak kasus dan sisi gelap kehidupan remaja yang tidak terungkap karena rasa malu atau disembunyikan.

Film ini dijadwalkan tayang pada tanggal 6 Juni 2024 dengan tujuan mengangkat kehidupan gelap remaja Indonesia, agar orang tua, guru, dan orang-orang terdekat siswa lebih peka dan peduli terhadap permasalahan yang terjadi di kalangan remaja. Semua ini tercermin dari sinopsis film terbaru "Saat Menghadap Tuhan".

Baca Juga: Sinopsis Ipar Adalah Maut, Film yang Diadaptasi dari Cerita TikTok yang Pernah Viral Satu Tahun Lalu

Film ini ditulis oleh Rudi Soedjarwo dan Djemima di bawah naungan ReXcorp, dan melibatkan aktor-aktor muda yang berbakat seperti Rafi Sudirman, Abielo Parengkuan, dan Denisa Wahyuni. Bagi yang penasaran dengan sisi gelap kehidupan remaja Indonesia yang sering kali terkubur oleh rasa takut, disarankan untuk membaca artikel sinopsis film bioskop terbaru "Saat Menghadap Tuhan" sampai habis.

Sinopsis Saat Menghadap Tuhan

Kisah ini menggambarkan masa remaja yang kelam yang dialami oleh Damar (diperankan oleh Rafi Sudirman), seorang remaja yang tumbuh dengan trauma dan rasa takut karena suatu kejadian yang tidak disengaja saat dia masih berusia 10 tahun.

Namun, hidupnya mulai membaik ketika dia menjadi dekat dengan Gito (diperankan oleh Abielo Parengkuan) dan Nala (diperankan oleh Denisa Wahyuni), kedua orang yang kini menjadi sahabatnya. Mereka menghabiskan masa remaja bersama, saling berbagi satu sama lain.

Baca Juga: Sinopsis The Ministry of Ungentlemanly Warfare, Film Aksi Henry Cavill Memburu Nazi

Namun, kedua sahabat Damar juga ternyata sedang menghadapi kisah pelik dalam hidup mereka masing-masing yang mereka sembunyikan dengan baik. Amarah Damar kembali bangkit ketika dia mengetahui kisah pilu yang dialami oleh kedua sahabatnya. Gito harus menyerah dan menjadi korban pembullyan, sementara Nala merasa pasrah dengan kehidupannya yang gelap karena kesuciannya telah direnggut oleh ayahnya sendiri.

Meskipun Damar telah berusaha meminta pertolongan pada guru, orang tua, dan lingkungan sekitarnya, tetapi semua upaya tersebut sia-sia. Mereka semua seakan-akan menormalisasi kekejaman yang terjadi. Akhirnya, Damar memutuskan untuk membongkar kasus ini sendirian.

Halaman:

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah