5 Weton dengan Bawaan Rajin dan Disiplin dalam Bekerja, Dicari cari Perusahaan

27 Maret 2023, 17:45 WIB
Ilustrasi 5 Weton yang rajin bekerja /pixabay/ keshavnaidu/

HALOYOUTH - Dalam Perusahaan Besar kita akan selalu dituntut untuk disiplin dan rajin. Namun untuk mencari orang dengan tipikal ini kadangkala tidaklah mudah.

Berikut ini 5 weton dengan bawaan rajin dan disiplin yang sangat dibutuhkan perusahaan.

1. Senin Pon

Hari Senin nilainya 4 sedangkan pasaran Pon punya nilai 7, sehingga neptu weton dari Senin Pon adalah 11.

Weton ini memiliki sifat yang lincah dan cekatan dalam mencari nafkah. Dirinya pandai menyesuaikan diri dengan lingkungan di sekitarnya.

Baca Juga: 3 Weton Pria Dikenal Memiliki Sifat Playboy dan Senang Menggoda Wanita Menurut Primbon Jawa

Serta ramah kepada orang lain dan memiliki tutur kata yang halus. Weton ini juga memiliki sifat yang rajin bekerja serta selalu menjaga kerapihan dan kebersihan tempat kerjanya.

Dirinya akan selalu merawat setiap peralatan yang digunakannya.

2. Rabu Kliwon

Hari Rabu nilainya 7 sedangkan pasaran Kliwon punya nilai 7, sehingga neptu weton dari Rabu Kliwon adalah 14.

Weton ini memiliki pemikiran yang luas, lincah, dan cekatan serta pandai menyesuaikan diri dalam pergaulannya.

Baca Juga: Kata Primbon Jawa, 4 Weton Ini Paling Mumpuni Terkait Rezeki dan Hoki

Pemilik weton ini juga memiliki sifat yang rajin, suka akan kebersihan, dan kerapihan serta selalu merawat benda-benda yang digunakannya.

3. Kamis Wage

Hari Kamis memiliki nilai 8 sedangkan pasaran Wage punya nilai 4, sehingga neptu weton dari Kamis Wage adalah 12.

Weton ini memiliki keistimewaan yang khusus karena berada dibawah naungan Ilmu Latipan, Talus Banyu, dan juga Waseso Segoro.

Weton Kamis Wage juga memiliki sifat yang pendiam, namun akal pikirannya terus bekerja untuk merancang dan menilai serta menimbang dengan seksama.

Baca Juga: 3 Weton Bak Dewi Fortuna yang Bisa Kaya Raya Menurut Primbon Jawa

Serta menjalankan rancangannya dengan kerja keras, sehingga mendapatkan kesuksesan. Dirinya memiliki tutur kata yang halus, cekatan, dan tangkas dalam melakukan pekerjaannya.

4. Sabtu Pon

Hari Sabtu nilainya 9 sedangkan pasaran Pon punya nilai 7, sehingga neptu weton dari Sabtu Pon adalah 16.

Weton ini memiliki sifat yang sangat rajin dalam mengerjakan pekerjaannya serta lincah dan cekatan tidak mau duduk diam dan selalu ada yang dikerjakannya.

Baca Juga: Kata Primbon Jawa, 4 Weton Ini Membawa Keberun.tungan Bagi Orang Tua dan Keluarga

Pemilik weton ini juga memiliki sifat yang rajin bekerja, suka dengan kerapihan, dan kebersihan, serta selalu merawat benda-benda yang digunakannya.

5. Minggu Pahing

Hari minggu nilainya 5 sedangkan pasaran Pahing punya nilai 9, sehingga neptu weton dari Minggu Pahing adalah 14.

Weton ini berada di bawah naungan Cantulan, Nohan Rembulan, dan juga Satria Wirang. Dirinya memiliki sifat yang cerdik, lincah, dan tangkas dalam melakukan pekerjaannya.

Tak hanya itu, weton ini juga memiliki sifat yang rajin bekerja, suka menjaga kerapihan, dan kebersihan serta selalu merawat apapun yang digunakannya

Itulah tadi 5 weton dengan bawaan rajin dan disiplin yang sangat dibutuhkan perusahaan.***

Editor: Rifqiyudin

Sumber: Beragam Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler